Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Polri Temukan Koordinat Sinyal Handpone Penumpang AirAsia

"Kami minta beberapa nomor handpone penumpang, dan didapat ada satu nomor. Diketahui koordinatnya ada di Kalimantan sebelah barat," terang Sutarman.

Penulis: Theresia Felisiani
Editor: Y Gustaman
zoom-in Polri Temukan Koordinat Sinyal Handpone Penumpang AirAsia
Tribunnews.com/Theresia Felisiani
Kapolri Jenderal Polisi Sutarman. 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Theresia Felisiani

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Sejak dinyatakan hilang kontak pada Minggu (28/12/2014) hingga saat ini, pencarian pesawat AirAsia QZ8501 dari Surabaya tujuan Singapura terus dilakukan.

Mabes Polri pun turut melakukan pencarian melalui teknologi IT dari ponsel penumpang di pesawat tersebut. Hasilnya, Polri menemukan koordinat sinyak handphone penumpang AirAsia.

Kapolri Jendral Polisi Sutarman mengaku berdasar pelacakan IT, pihaknya sudah memberitahukan titik koordinat ke anggota yang melakukan pencarian di lapangan.

"Kami minta beberapa nomor handpone penumpang, dan didapat ada satu nomor. Diketahui koordinatnya ada di Kalimantan sebelah barat," terang Sutarman, Selasa (30/12/2014) di Mabes Polri.

Sutarman juga mengaku sudah memerintahkan Polda setempat untuk ikut melakukan pencarian. "Soal koordinat yang ditemukan tadi pagi, dari satu nomor telpon," tambahnya.

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas