Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Tiba di Pangkalan Bun, Jonan dan Indroyono Langsung Rapat

Jonan dan Indroyono tiba di landasan komersil Lanud Iskandar pukul 15.20 WIB, dengan menumpangi pesawat jet Hawker

Penulis: Abdul Qodir
Editor: Johnson Simanjuntak
zoom-in Tiba di Pangkalan Bun, Jonan dan Indroyono Langsung Rapat
Kompas Images/ Roderick Adrian Mozes
Menteri Perhubungan Ignasius Jonan 

TRIBUNNEWS.COM, PANGKALAN BUN - Menteri Perhubungan Ignasius Jonan dan Menteri Koordinator Kemaritiman Indroyono Soesilo melakukan kunjungan ke Posko Teknis Pencarian pesawat AirAsia QZ8501 di Landasan Iskandar, Pangkalan Bun, Kalimantan Tengah, Rabu (7/1/2015).

Jonan dan Indroyono tiba di landasan komersil Lanud Iskandar pukul 15.20 WIB, dengan menumpangi pesawat jet Hawker milik Kementerian Perhubungan.

Setelah mendarat, Jonan dan Indroyono, Kepala BMKG dan sejumlah dirjen langsung berjalan kaki sepanjang 500 meter menuju Posko Teknis Pencarian.

Petinggi BASARNAS, TNI Angkatan Udara, Angkatan Laut dan kepolisian setempat langsung menyambut kedatangan rombongan menteri tersebut.

Rombongan menteri Jonan dan Indroyono itu langsung menggelar rapat secara tertutup di ruang VIP Posko Teknis Pencarian.

Sejauh ini, belum diketahui agenda rombongan menteri tersebut.

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas