Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Pemuda Muhammadiyah Salahkan Jokowi Terkait Pencalonan BG

Ketua Pemuda Muhammadiyah, Dahnil Simanjuntak menolak pelantikan Budi Gunawan menjadi Kepala Polri.

Penulis: Randa Rinaldi
Editor: Dewi Agustina
zoom-in Pemuda Muhammadiyah Salahkan Jokowi Terkait Pencalonan BG
Tribunnews.com/Randa Rinaldi
Diskusi bertajuk Mencari Jalan ke Luar Silang Sengkarut Pemilihan Kapolri 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Randa Rinaldi

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Maraknya aksi penolakan pelantikan Komisaris Jenderal Polisi, Budi Gunawan menjadi
tersangka kembali disuarakan berbagai pihak. Ketua Pemuda Muhammadiyah, Dahnil Simanjuntak menolak pelantikan Budi
Gunawan menjadi Kepala Polri.

"Bagi kami ini bukan konflik dua lembaga saja, antara Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) dan Polri. Ini uji komitmen penuntasan korupsi zaman Joko Widodo," kata Dahnil saat diskusi bertajuk "Mencari Jalan ke Luar Silang Sengkarut Pemilihan Kapolri" di Kantor YLBHI, Jakarta, Kamis (5/2/2015).

Dahnil pun menyalahkan ketegasan mantan Gubernur DKI Jakarta itu sebagai awal kekisruhan pelantikan Budi Gunawan.

Ia menyebut Jokowi tak mempunyai kecermatan dalam memilih Budi Gunawan dan merekomdasikannya ke Dewan Perwakilan Rakyat.

"Ini diawali dari Jokowi yang tak cermat dan muncul konflik yang panjang dan kriminalisasi pimpinan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). Ini harus diselesaikan Jokowi sendiri," kata Dahnil.

Ia juga menilai wajar adanya intervensi kepada Jokowi dari Yusuf Kalla, Megawati dan Surya Paloh. Hal ini terkait kedekatan partai pengusung dengan Budi Gunawan sehingga partai itu merekomendasikannya.

Berita Rekomendasi

"Jokowi tak berani menyuarakan suara hati nuraninya. Ini tak sesuai komitmen Jokowi untuk membentuk pemerintahan yang bersih dan komitmen terhadap penuntasan korupsi dimana pakta integritas itu masih ada di KPK," kata Dahnil.

Tags:
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas