Kubu Agung: DPD I dan II Akui Kepengurusan Kami yang Legitimate
Kubu Agung Laksono mengklaim bahwa pihaknya terus mendapatkan dukungan dari loyalis Aburizal Bakrie
Penulis: Wahyu Aji
Editor: Johnson Simanjuntak
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Kubu Agung Laksono mengklaim bahwa pihaknya terus mendapatkan dukungan dari loyalis Aburizal Bakrie, baik di tingkat DPP maupun pengurs daerah DPD I (Provinsi), DPD II (Kab/Kota).
Ketua DPP Golkar Agun Gunanjar, mengatakan, sejumlah pengurus DPD I dan II Jatim mendatangi Kantor DPP Golkar di Slipi, Jakarta Barat, Selasa (17/3/2015).
"Mereka menyatakan, tidak melihat lagi person to person, tapi sudah melihat pengakuan kemenkumham, bahwa kepengurusan kami yang legitimate" kata Agun.
Menurutnya sejumlah perwakilan DPD I dan II yang hadir diterima langsung oleh Ketua Umum Agung Laksono, Sekjen Zainuddin Amali, dan beberapa pengurus DPP Golkar lainnya.
Lebih lanjut Agun juga mengaku optimis pihaknya akan segera mendapatkan pengesahan dari Kementerian Hukum dan HAM.
Kubu Agung menyerahkan susunan kepengurusan yang sudah diperbaiki dengan mengakomodir kubu Aburizal Bakrie, pada pagi ini.
"Kepemimpinan kami sudah sah, diakui pemerintah, untuk memberikan legitimasi di pilkada," katanya.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.