Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Jonan Minta Keluarga Penumpang Trigana Air Dilayani dengan Baik

Pesawat mengangkut 49 orang dengan rincian 44 orang dewasa, 2 anak-anak, dan 3 bayi.

Penulis: Dennis Destryawan
Editor: Hasanudin Aco
zoom-in Jonan Minta Keluarga Penumpang Trigana Air Dilayani dengan Baik
Tribunnews.com/Dennis Destryawan
Menteri Perhubungan (Menhub), Ignasius Jonan, memberikan keterangan pers terkait hilangnya pesawat Tirigana Air di Papua, sore tadi. 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Menteri Perhubungan (Menhub), Ignasius Jonan, memberikan keterangan pers terkait hilangnya pesawat Tirigana Air di Papua, sore tadi.

Kementerian Perhubungan melansir pesawat hilang kontak pada Minggu (16/8/2015), pukul 14.55 WIT dengan nomor pesawat ATR 42 PK YRN dan nomor penerbangan IL-257, rute Jayapura ke Oksibil.

"Penanganan selanjutnya, oleh pasukan gabungan yaitu Polri, TNI, dan Basarnas, yang di Papua sudah dilakukan. Penanganan akan diteruskan besok sepagi mungkin, Pak Basarnas akan ke sana malam ini bersama Dirjen Perhubungan Udara, untuk membantu penanganan evakuasi, dan memberikan penjelasan kepada keluarga korban," ujar Jonan di Kantor Kementerian Perhubungan, Jakarta Pusat, Minggu (16/8/2015).

Pesawat mengangkut 49 orang dengan rincian 44 orang dewasa, 2 anak-anak, dan 3 bayi.

Jumlah kru di dalam pesawat lima orang yakni Capt. Hasanudin, FO Ariadin, Ika (Pramugari), Ditta (Pramugari), dan Mario (Mekanik).

Jonan mengimbau agar penanganan kepada keluarga korban diberikan sebaik-baiknya berdasarkan aturan yang berlaku.

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas