Ini Sosok Yulianus Paonganan, Penyebar Foto Jokowi-Nikita
Selain aktif mengajar, Yulianus juga diketahui menciptakan pesawat tanpa awak (drone).
Editor: Johnson Simanjuntak
Sementara itu, saat dilihat di situs IPB, Yulianis sempat membuat sebuah penelitian dengan tajuk "Analisis invasi makroalga ke koloni karang hidup kaitannya dengan konsentrasi nutrien dan laju sedimentsi di Pulau Bokor, Pulau Pari dan Pulau Payung DKI Jakarta".
Dia juga sempat menjadi anggota staf Menteri Perhubungan pada periode 2009-2010.
Pemimpin redaksi hingga pencipta drone
Selain aktif mengajar, Yulianus juga diketahui menciptakan pesawat tanpa awak (drone).
Di laman Facebook miliknya terdapat sejumlah foto kegiatan Yuliaus ketika tengah merakit drone.
Ada pula foto pria kelahiran Batusitanduk, Kabupaten Luwu, Provinsi Sulawesi Selatan, 10 Juli 1970, itu saat bersama perwira-perwira TNI Angkatan Laut dengan drone.
Selain menciptakan drone, Yulianus dalam media sosialnya juga mencantumkan bahwa dirinya seorang pimpinan redaksi di Maritime Media Group.
Aktif di media sosial
Yulianus diketahui sangat aktif di media sosial mulai dari Facebook hingga Twitter.
Di laman Facebook "Yulian Paonganan", hampir setiap hari Yulianus menayangkan berbagai tautan berita dari media-media online terkait Presiden Joko Widodo.
Di setiap berita-berita yang dibagikannya itu terselip komentar Yulianus yang bernada kritis terhadap Presiden Joko Widodo atau Jokowi. Kritikan terhadap Jokowi hampir mendominasi tampilan Facebook Yulianus.
Hal ini berlanjut hingga pada 13 Desember 2015 lalu, Yulianus menampilkan sebuah foto Presiden Jokowi dengan artis Nikita Mirzani. Dia mencatumkan komentar "walah #PapaMintaPaha".
Di akun Twitternya, Yulianus juga menampilkan foto serupa dengan tambahan tagar #papadoyanl***e.(Sabrina Asril)
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.