Tips Cegah Barang Bagasi Dicuri di Bandara
Kasus pembobolan barang bagasi penumpang oleh porter maskapai menjadi topik yang paling banyak dibicarakan di awal tahun ini.
Penulis: Ruth Vania C
Editor: Adi Suhendi
Pilih penerbangan tanpa transit
Semakin banyak berpindah pesawat, semakin besar risiko barang bagasi hilang. Jika memungkinkan, lebih baik jangan pilih yang harus transit.
Ambil asuransi bagasi
Jika ingin lebih terjamin, Anda bisa memilih paket perjalanan yang termasuk fasilitas asuransi bagasi.
Perhatikan troli barang bawaan
Ketika menggunakan troli bandara, selalu perhatikan troli dan isinya, terutama ketika sedang menunggu.
Jangan antri jauh-jauh saat ambil bagasi
Berita Rekomendasi
Turun dari pesawat, sesegera mungkin pergi ke tempat pengambilan bagasi dan tunggu barang di dekat mulut tempat barang bagasi keluar.
Jangan sampai Anda berada jauh dari barang bagasi Anda, demi menghindari adanya pencurian.