Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Dor! Suara Pistol Menyalak, Office Boy Bangkok Bank Itu Pun Tumbang

Darah segar mengucur dari pelipis mata sebelah kiri pria tersebut. Dia terkena timah panas yang ditembakkan oleh salah seorang pelaku teror.

Editor: Rendy Sadikin
zoom-in Dor! Suara Pistol Menyalak, Office Boy Bangkok Bank Itu Pun Tumbang
Warta Kota/Irwan Rismawan
Jenazah Rais Karna tergeletak di perempatan Jalan MH Thamrin saat baku tembak terjadi, Kamis (14/1/2016). 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Dor! Suara pistol milik pelaku teror menyalak untuk kesekian kalinya di bilangan Jalan MH Thamrin, Jakarta Pusat, Kamis (14/1/2016).

Warga yang tadinya berkerumun, sejurus kemudian berpencar begitu mengetahui ada pelaku yang membabi buta menembakkan pistolnya.

Di antara kerumunan tersebut, ada seorang pria berpakaian--baju dan celana--serba hitam yang tumbang terjatuh di atas aspal panas.

Darah segar mengucur dari pelipis mata sebelah kiri pria tersebut.

Dia terkena timah panas yang ditembakkan oleh salah seorang pelaku teror.

Selama lebih dari 15 menit, tubuh ceking pria tersebut terbaring kaku di persimpangan dekat pos polisi lalu lintas Sarinah.

Tangannya bertelungkup di atas dada. Dia sudah tak sadarkan diri.

Berita Rekomendasi

Tak ada yang berani mengangkatnya, tak ada yang berani mengevakuasi.

Jangankan warga, polisi pun tidak ada yang berani menyingkirkan tubuh pria tersebut.

Maklum, saat itu si pelaku teror tengah membabi buta melepaskan tembakan.

Pria itu adalah Rais Karna, office boy Bangkok Bank.

Saat itu, Rais berada di antara kerumunan warga setelah ledakan terjadi di pos polisi MH Thamrin.

Mati batang otak

Sempat dilarikan ke rumah sakit, Rais pun mengembuskan napas terakhirnya Sabtu (16/1/2016) malam, pukul 21.30 WIB.

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas