Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Wakil Ketua DPR Prihatin Ada Kepala Daerah Konsumsi Narkoba

Wakil Ketua DPR RI, Taufik Kurniawan merasa prihatin dengan tertangkapnya Bupati Ogan Ilir (OI) Ahmad Wazir Noviadi karena kasus narkoba.

Penulis: Muhammad Zulfikar
Editor: Adi Suhendi
zoom-in Wakil Ketua DPR Prihatin Ada Kepala Daerah Konsumsi Narkoba
Ferdinand Waskita/Tribunnews.com
Taufik Kurniawan 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, M Zulfikar

TRIBUNNEWS.COM‎, JAKARTA - Wakil Ketua DPR RI, Taufik Kurniawan merasa prihatin dengan tertangkapnya Bupati Ogan Ilir (OI) Ahmad Wazir Noviadi karena kasus narkoba.

Menurut dia, sebagai pemimpin daerah harus memiliki sikap positif untuk dicontoh masy‎arakat.

"Pemimpin daerah ini tentunya harus mencerminkan bagaimana menjadi panutan masyarakat. Harus sesuai keinginan masyarakat," kata Taufik di Gedung DPR, Jakarta, Selasa (15/3/2016).

Menurut Taufik, pemimpin itu hendaknya memiliki sifat fathanah dan juga amanah terhadap jabatan yang dipercayakan.

Dirinya menyesalkan adanya Bupati yang terlibat dalam penyalahgunaan narkoba.

"‎Pimpinan Baleg, Pimpinan Komisi akan rapat konsultasi untuk revisi UU Pilkada terutama untuk aspek kesehatan," katanya.

Berita Rekomendasi

Untuk diketahui, Bupati Ogan Ilir (OI) Ahmad Wazir Noviadi ditangkap BNN di kediamannya di Jalan Musyawarah III, Kelurahan Karanganyar Gandus, Minggu (13/3/2016) atas kasus narkoba.

Bahkan Novi sapaan akrab Bupati OI ini sudah diintai selama tiga bulan oleh petugas BNN.

Menurut sumber petugas BNN, Noviadi memakai narkoba jenis sabu biasanya rutin setiap hari.

Narkoba jenis sabu didapat Noviadi melalui orang kepercayaannya yang juga tercatat sebagai tetangga Noviadi.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas