13 Korban Helikopter Jatuh Dimakamkan Pukul 11.00 WIB
Siang ini, Selasa (22/3/2016), rencanannya 13 korban tewas Helikopter TNI AD akan dimakamkan di Taman Makam Pahlawan (TMP) Kalibata, Jakarta Selatan.
Editor: Gusti Sawabi
Laporan Wartawan TRIBUNnews.com, Nurmulia Rekso Purnomo
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA --- Siang ini, Selasa (22/3/2016), rencanannya 13 korban tewas Helikopter TNI AD jenis Helly Bell 412 EP No HA-5171, yang jatuh di Poso, Sulawesi Tengah, rencanannya akan dimakamkan di Taman Makam Pahlawan (TMP) Kalibata, Jakarta Selatan.
Dari jadwal yang diperoleh, diketahui ke 13 korban tewas akan tiba di TMP Kalibata dari Lanud Halim Perdanakuauma, Jakarta Timur, sekitar pukul 11.00 WIB. Setelahnya para korban akan langsung dimakamkan.
13 liang lahat sudah disiapkan di blok Z dan blok AA. Selain itu, ratusan anggota TNI, termasuk di antaranya anggota Kopassus AD, dan puluhan anggota Brimob Polri, sudah bersiap di TMP Kalibata.
Anggota TNI AD dan anggota Brimob Polru, juga sempat menggelar apel terpisah, tepat di pelataran parkir TMP Kalibata.
Seperti yang diberitakan sebelumnya, 13 korban tersebut tewas setelah Helikopter TNI AD jenis Helly Bell 412 EP No HA-5171 yang tersambar petir, di atas perkebunan Kelurahan Kasiguncu, Kecamatan Poso Pesisi, Sulawesi Tengah.