Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Kapolri Pimpin Upacara Sertijab Lima Kapolda

Kapolri Jenderal Polisi Badrodin Haiti pagi ini, Kamis (21/4/2016) memimpin acara serah terima jabatan di rupatama Mabes Polri.

Penulis: Theresia Felisiani
Editor: Gusti Sawabi
zoom-in Kapolri Pimpin Upacara Sertijab Lima Kapolda
Tribunnews.com/ Ferdinand Waskita
Kapolri Jenderal Polisi Badrodin Haiti 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Theresia Felisiani

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Kapolri Jenderal Polisi Badrodin Haiti pagi ini, Kamis (21/4/2016) memimpin acara serah terima jabatan di rupatama Mabes Polri.

Dalam acara tersebut ada lima Kapolda yang akan mengikuti sertijab serta Kakorlantas, Kadivhumas dan Kabaintelkam.

Sertijab ini merupakan kelanjutan dari adanya rotasi di tubuh Polri sesuai dengan
surat telegram bernomor 936/IV/2016 tertanggal 14 April 2016.

Juru Bicara Humas Mabes Polri, Kombes Rikwanto membenarkan adanya acara sertijab tersebut.

"Sertijab berlangsung di Rupatama Mabes Polri, dipimpin oleh bapak Kapolri pukul 08.00 WIB," ucap Rikwanto.

Kemudian berlanjut pukul 09.30 WIB, acara pisah sambut di PTIK, Kemayoran Baru, Jakarta Selatan antara Kadiv Humas lama dengan yang baru.

Berita Rekomendasi

Untuk diketahui, dalam telegram rahasia itu jabatan Kapolda Banten yang diisi oleh Brigjen Boy Rafli Amar akan diisi oleh Brigjen Ahmad Dofiri. Selanjutnya, Boy akan menjabat sebagai Kadiv Humas Mabes Polri, menggantikan posisi Irjen Anton Charliyan.

Anton akan mengisi posisi yang dilepas oleh Irjen Pudji Hartanto sebagai Kapolda Sulawesi Selatan dan Barat. Sementara Pudji sudah tidak lagi berstatus anggota Polri dan menjabat sebagai Dirjen Perhubungan Darat.

Lalu posisi Kapolda DIY akan Dijabat oleh Brigjen Prasta Wahyu Hidayat. Jabatan Kapolda DIY sebelumnya, Bri‎gjen Erwin Triwanti akan mengisi posisi sebagai Kapolda Kalimantan Selatan menggantikan Brigjen Agung Budi Maryoto.

Selanjutkanya Agung akan menempati posisi Kakorlantas Polri yang baru, dan pejabat lama yakni Irjen Condro Kirono diangkat menjadi Kapolda Jawa Tengah.

Selain posisi lima Kapolda, dalam surat telegram itu ada pula pergantian Komjen Djoko Mukti Haryono ‎yang adalah Kabaintelkam digantikan oleh posisi Irjen Noer Ali, yang sebelumnya menjabat sebagai Kapolda Jateng.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas