Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Hari Bhayangkara, Kabareskrim Harap Reserse Berikan Rasa Nyaman Dalam Penegakkan Hukum

Selain itu spanduk-spanduk ucapan selamat juga tampak mengelilingi markas-markas polisi baik di tingkat Mabes Polri hingga Polsek-polsek.

Penulis: Theresia Felisiani
Editor: Hendra Gunawan
zoom-in Hari Bhayangkara, Kabareskrim Harap Reserse Berikan Rasa Nyaman Dalam Penegakkan Hukum
Theresia Felisiani
Kabareskrim Irjen Ari Dono 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Theresia Felisiani

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Tanggal 1 Juli diperingati sebagai Hari Bhayangkara atau Polri sebagai Polisi Nasional.

Pada 1 Juli 2016 ini, Polri genap merayakan HUT Bhayangkara ke 70. Berbagai spanduk ucapan selamat terpampang di berbagai publik area.

Selain itu spanduk-spanduk ucapan selamat juga tampak mengelilingi markas-markas polisi baik di tingkat Mabes Polri hingga Polsek-polsek.

Kabareskrim Komjen Ari Dono memiliki harapan khusus di Hari Bhayangkara ini, ia berharap ke depan seluruh penyidiknya bisa memberikan pelayanan yang lebih baik kepada masyarakat khususnya di bidang reserse.

"Saya harap Polri bisa memberikan pelayanan ke masyarakat yang lebih bagus. Dan Reserse bisa memberikan rasa nyaman dalam penegakkan hukum‎," terang jenderal bintang tiga itu.

Tidak hanya itu, mantan Wakabareskrim ini juga mengakui Polri masih memiliki banyak "pekerjaan rumah" utamanya dalam penyelesaian perkara.

Berita Rekomendasi

"Kalau soal hambatan, ya peningkatan penyelesaian perkara memang masih terhambat. Ini karena jumlah personel dan fasilitas yang terbatas. Terlebih gedung Bareskrim akan di pindah, pastinya itu jadi kendala dan pelayanan akan terganggu sedikit," paparnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas