Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Kapolri Jenderal Polisi Tito Karnavian Mutasi 110 Perwira Tinggi dan Menengah Kepolisian

Dalam surat bernomor ST/1738/VII/2016 tanggal 22 Juni 2016‎ itu ada 110 anggota yang dimutasi Berikut daftarnya.

Penulis: Theresia Felisiani
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
zoom-in Kapolri Jenderal Polisi Tito Karnavian Mutasi 110 Perwira Tinggi dan Menengah Kepolisian
KOMPAS IMAGES
Kapolri Jenderal Pol Tito Karnavian 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Theresia Felisiani

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Kapolri Jenderal Polisi Tito Karnavian mengeluarkan telegram rahasia berisi perintah mutasi dan promosi para perwira tinggi dan perwira menengah kepolisian.

Surat ditanda tangani oleh Brigjen Pol Priyo Widiyanto, AS SDM ur Karobinkar. Dalam surat bernomor ST/1738/VII/2016 tanggal 22 Juni 2016‎ itu ada 110 anggota yang dimutasi

Berikut beberapa perwira tinggi dan perwira menengah yang dimutasi :

Irjen Gatot Subiyaktoro, Widyaiswara Utama Sespim Polri, Lemdikpol dimutasi sebagai Pati Bareskrim penugasan di BNN.

Brigjen Nandang Jumantara, Wakapolda Metro Jaya diangkat dalam jabatan baru sebagai Widyaiswara Utama Sespim Polri Lemdikpol.

Posisi yang ditinggalkan Nandang, diisi oleh Brigjen Suntana, Dirkamneg Baintelkam Polri.
Lalu posisi Dirkamneg Baintelkam ‎Polri yang baru diisi oleh Kombes Pol Djoko Mulyono, Wadirkamneg Baintelkam Polri.

BERITA TERKAIT

Kombes Irlan, Kabidkerma Baintelkam Polri diangkat dalam jabatan baru sebagai Wadirkamneg Baintelkam Polri.

Kombes Achmad Kartiko, Dirintelkam Polda ‎Jatim diangkat dalam jabatan baru sebagai Kabidkerma Baintelkam Polri.

Kombes Mohammad Yasin, analis Kebijakan Madya bidang Kerma SOPS Polri diangkat dalam jabatan baru sebagai Dirintelkam Polda Jatim.

Brigjen Suedi Husein, Kasespimmen Sespim Polri Lemdikpol dimutasi sebagai Pati Bareskrim penugasan pada BNN

Brigjen Widodo Eko, Pati Baharkam Polri penugasan pada Bakamla diangkat dalam jabatan baru sebagai Kasespimmen Sispim Polri, Lemdikpol.

Kombes Razali, Wakapolda Sultra dimutasi sebagai Pamen Baharkam Polri ‎penugasan pada Bakamla.

Kombes Heru Teguh, Wadirsatwa Baharkam Polri diangkat dalam jabatan baru sebagai Wakapolda Sultra.

Halaman
1234
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas