Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

KSAU Akui Tingkatkan Pengawasan Kepulauan Natuna

Pesawat-pesawat tempur digerakkan tidak hanya menangani yang kecil

Penulis: Valdy Arief
Editor: Johnson Simanjuntak
zoom-in KSAU Akui Tingkatkan Pengawasan Kepulauan Natuna
Valdy Arief/Tribunnews.com
Kepala Staf Angkatan Udara Marsekal TNI Agus Supriatna 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Kepala Staf Angkatan Udara Marsekal TNI Agus Supriatna mengakui pihaknya mulai meningkatkan pengawasan di wilayah Kepulauan Natuna.

Beberapa pesawat tempur, disebut Agus telah bersiaga secara bergantian di pangkalan udara wilayah perbatasan tersebut.

"Sekarang itu karena situasi dan kondisi wilyah itu perlu adanya penanganan dan kewaspadaan dari negara masalah pertahanan," kata KSAU Agus Supriatna usai acara peluncuran buku biografinya di Wisma Angkasa, Kebayoran Baru, Jakarta, Sabtu (23/7/2016).

Namun, Agus menampik peningkatan aktivitas di wilayah udara Kepulauan Natuna dilakukan karena ketegangan antara beberapa negara di Laut Tiongkok Selatan.

Menurutnya, penyiagaan pesawat tempur terjadi lebih karena adanya kesadaran pemerintah perihal nilai strategis kawasan tersebut.

"Pesawat-pesawat tempur digerakkan tidak hanya menangani yang kecil, yang utama itu, yang bernilai strategis," kata Agus.

Selain penyiagaan armada udara, Agus menyebutkan pihaknya mulai mempertimbangkan peningkatan sarana dan prasarana di wilayah perbatasan.

Berita Rekomendasi

"Pemerintah melalui Kemenhan, kami mulai membangun sarana dan prasarana pangkalan terluar ini," katanya.

Perwira bintang empat TNI Angkatan Udara ini turut menuturkan, penyiagaan tidak hanya terjadi di Kepulauan Natuna.

Penyiagaan pesawat tempur secara bergantian juga berlangsung di wilayah selatan Kupang, Nusa Tenggara Timur.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas