Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Kandas, Cita-cita Gloria Mengantarkan Bendera Pusaka ke Tiang Tertinggi

Gloria ingin merasakan pola pendidikan yang disiplin ala militer.

Editor: Johnson Simanjuntak
zoom-in Kandas, Cita-cita Gloria Mengantarkan Bendera Pusaka ke Tiang Tertinggi
TRIBUNNEWS.COM/Apfia Tioconny Billy
Gloria Natrapadja Hamel (16), Paskibraka putri 2016 perwakilan Jawa Barat. 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Ironis bagi Gloria Natapradja Hamel. Cita-citanya menjadi Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) di Istana Presiden pada 17 Agustus, akhirnya pupus di ujung jalan.

Ibunda Gloria, Ira Natapradja mengatakan, putrinya memang ingin sekali menjadi Paskibraka.

"Keinginan dia untuk menjadi Paskibraka kuat sekali," ujar Ira saat dihubungi Kompas.com, Senin (15/8/2016) siang.

"Aku ingin merasakan jadi orang yang menghantarkan bendera merah putih sampai naik ke tiang. Begitu kata dia dulu," kata Ira.

Selain itu, Gloria juga punya tujuan lain mengikuti seleksi Paskibraka.

Gloria ingin merasakan pola pendidikan yang disiplin ala militer.

"Aku kepingin sekali punya pendidikan seperti itu, Mah. Kata Gloria dulu begitu," ujar Ira.

Berita Rekomendasi

Pendidikan dengan pola demikian tidak didapatkannya semasa SD, SMP atau SMA yang selama ini dienyamnya.

Keinginan Gloria yang kuat membawanya lolos seleksi Paskibraka mulai dari tingkat sekolah, Kota Depok, Provinsi Jawa Barat hingga tingkat pusat.

Bahkan, Ira baru mengetahui bahwa Gloria serius ikut seleksi Paskibraka saat lulus di tingkat Kota Depok.

Saat itu ia disodorkan surat persetujuan orangtua untuk mengikuti seleksi di tahap provinsi.

"Saya sebagai orangtua tentu mendukung saja. Ya saya tanda tangan. Lalu saya tidak tahu bagaimana proses selanjutnya," ujar Ira.

Yang Ira tahu, anaknya juga lolos seleksi di tingkat provinsi Jawa Barat dan mewakili provinsi untuk seleksi di tingkat pusat melalui proses karantina di PP PON, Cibubur, Jakarta Timur.

"Bahkan, saat lolos tingkat pusat, bukan Gloria yang kasih tahu. Tapi dari kakak-kakak Paskibraka Depok. Besoknya baru Gloria telpon saya," ujar Ira.

"Jujur, saya enggak menyangka sekali. Ternyata kemampuan anak saya di luar dugaan saya," kata dia.

Namun, di penghujung tanggal 17 Agustus, hari yang dinanti-nanti Gloria bisa jadi terancam.

Garnisun dan Kementerian Pemuda dan Olahraga malah memutuskan mencoret Gloria dari Paskibraka 2016. Gloria digugurkan karena memegang paspor Perancis.

Oleh sebab itu, Gloria dianggap bukan warga negara Indonesia.

"Ini menyakitkan. Kalau tidak boleh kenapa tidak dari awal saja? Ini pembunuhan karakter buat anak saya namanya," ujar Ira.

Ira sudah menerima informasi bahwa Gloria benar-benar dicoret dari Paskibraka. Namun, ia belum mengetahui kapan Gloria dapat dipulangkan ke rumah.

"Mungkin dari pusat diserahkan ke provinsi dulu, lalu di provinsi menyerahkan ke Depok, baru ke orangtua. Saya menunggu saja anak saya kapan pulang," ujar Ira.(Fabian Januarius Kuwado)

Sumber: Kompas.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas