Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

BPOM Tidak Bisa Sendirian Atasi Peredaran Obat dan Makanan Ilegal

Irma Chaniago menilai temuan Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) terkait obat dan makanan ilegal belum ditindak dengan maksimal.

Penulis: Muhammad Zulfikar
Editor: Adi Suhendi
zoom-in BPOM Tidak Bisa Sendirian Atasi Peredaran Obat dan Makanan Ilegal
istimewa
Irma Chaniago 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, M Zulfikar

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - ‎Anggota Komisi IX DPR RI, Irma Chaniago menilai temuan Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) terkait obat dan makanan ilegal belum ditindak dengan maksimal.

Menurutnya, semua laporan BPOM yang ditangani Bareskrim belum dapat memberikan efek jera terhadap pelaku obat dan makanan ilegal.

"BPOM nggak bisa kawal sampai persidangan yang terjadi masuk angin. Jadi sampai masuk angin terus-terusan," kata Irma di Gedung DPR, Jakarta, Selasa (13/9/2016).

Politikus Partai Nasdem itu menuturkan, ‎BPOM tidak dapat sendirian menangani persoalan obat dan makanan ilegal.

Tidak dipungkirinya, bahwa para pelaku pembuat obat dan makanan ilegal sudah melakukan usahanya sejak lama.

"BPOM nggak sanggup sendirian. ‎Mafianya (obat dan makanan) sudah berat dan sudah lama," tuturnya.

Berita Rekomendasi

Irma pun meminta aparat hukum dalam hal ini kepolisian dan kejaksaan untuk lebih memperhatikan konsumen.

Diharapkannya ada efek jera yang diberikan kepada pelaku obat dan makanan ilegal.

"‎Dengan adanya Kapolri baru kita berharap banyak dari beliau. Kita berharap Kej‎agung menjalankan fungsinya sebagai pelindung rakyat," katanya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas