Reklamasi Teluk Jakarta Jalan Terus, Alasan Luhut Panjaitan: Untuk Selamatkan Jakarta dari Abrasi
Luhut menjelaskan, reklamasi tetap harus dilanjutkan untuk menyelamatkan Jakarta dari ancaman erosi air laut lewat pembangungan Giant Sea Wall"
Penulis: Rizal Bomantama
Editor: Choirul Arifin
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA -Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman, Luhut Binsar Panjaitan telah menyatakan tidak ada alasan untuk tidak melanjutkan proyek reklamasi di pantai utara Jakarta ketika ditemui di Kantor Kementerian Enerdi dan Sumber Daya Mineral (ESDM), Selasa (13/9/2016) malam.
Luhut mengatakan kesejahteraan nelayan menjadi prioritas dalam proyek reklamasi tersebut. Ia menjelaskan nelayan akan mendapat rumah susun layak dan pihaknya telah menyiapkan sekitar 1900 kapal.
Luhut juga menegaskan nelayan tidak perlu risau karena mereka akan ditempatkan di rumah susun yang berjarak 12-13 kilometer dari pantai.
"Rumah susun akan dibangun sekalian dengan pelabuhan. Jadi nelayan tetap bisa mencari ikan," ujar Luhut.
Luhut menjelaskan, reklamasi tetap harus dilanjutkan untuk menyelamatkan Jakarta dari ancaman erosi air laut lewat pembangungan Giant Sea Wall atau National Capital Integrated Coastal Development (NCICD).
"Jadi jangan ada yang bilang nelayan jadi korban. Justru reklamasi dilakukan untuk menyelamatkan nelayan dari ancaman banjir rob," ujar Luhut.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.