Presiden Jokowi: Saya Bangga Atas Dedikasi Prajurit Kostrad
Jokowi menyampaikan kekagumannya atas kesiapsiagaan dan kewaspasaan seluruh prajuri Divisi Infanteri Kostrad
Penulis: Muhammad Zulfikar
Editor: Malvyandie Haryadi
Laporan Wartawan Tribunnews.com, M Zulfikar
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Presiden Joko Widodo melanjutkan safari militernya, Rabu (16/11/2016).
Tadi pagi, presiden mengunjungi Markas Kostrad di Cilodong, Depok, Jawa Barat.
Dalam sambutannya, Jokowi menyampaikan kekagumannya atas kesiapsiagaan dan kewaspasaan seluruh prajuri Divisi Infanteri Kostrad dalam rangka menegakkan kedaulatan negara untuk mempertahankan keutuhan wilayah Negara Kesatuan Republik Indonesia.
"Saya juga menyatakan kebanggan saya, kebanggan seluruh rakyat Indonesia atas dedikasi penuh prajurit Kostrad untuk segenap bangsa dan seluruh tumpah darah Indonesia dari setiap ancaman maupun gangguan terhadap keutuhan NKRI," kata Jokowi.
Prajurit-prajurit Kostrad, kata Jokowi selalu disegani di setiap pertempuran. Menurutnya, nama Kostrad selalu dikenang dan menggema disetiap peristiwa bersejarah dalam menegakkan kedaulatan NKRI.
"Prajurit-prajurit Kostrad juga selalu menerima tugas dari negara untuk diterjunkan kapan pun, dimana pun serta pantang mundur demi kejayaan bangsa dan negara," tegas Jokowi.