Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Kapolri Minta MUI Pertimbangkan Kebhinekaan Jika Keluarkan Fatwa

"Nanti saya akan koordinasi dengan MUI, saya akan meminta agar setiap Fatwa yang dikeluarkan harus juga mempertimbangkan keberagaman dan kebhinekaan,"

Penulis: Amriyono Prakoso
Editor: Adi Suhendi
zoom-in Kapolri Minta MUI Pertimbangkan Kebhinekaan Jika Keluarkan Fatwa
TRIBUNNEWS/HERUDIN
Kapolri Jenderal Polisi Tito Karnavian. 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Amriyono Prakoso

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA -  Kapolri Jenderal Polisi Tito Karnavian berencana akan melakukan koordinasi dengan Majelis Ulama Indonesia (MUI) terkait pengeluaran Fatwa nomor 56 Tahun 2016.

Menurutnya, setiap Fatwa yamg dikeluarkan MUI harus melihat sisi kebhinekaan dan keberagaman di Indonesia.

"Nanti saya akan koordinasi dengan MUI, saya akan meminta agar setiap Fatwa yang dikeluarkan harus juga mempertimbangkan keberagaman dan kebhinekaan Indonesia," kata Tito di Kampus Universitas Negeri Jakarta, Senin (19/12/2016).

Dijelaskannya, adanya kejadian sweeping yang dilakukan Ormas di beberapa tempat, atas nama sosialisasi Fatwa MUI, tidak dapat dibenarkan karena telah menyebabkan keresahan di masyarakat.

"Tidak perlu harus membawa massa yang begitu banyak. Kan ada media, ada undangan. Tidak perlu harus sampai melakukan sweeping," tegasnya.

Dikatakan Tito, hal itu berawal dari Fatwa MUI yang terdapat bahasa-bahasa sensitif yaitu tidak boleh menggunakan atribut nonmuslim di semua pertokoan dan pusat perbelanjaan.

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas