Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Polda Metro: Sebagai Warga Negara yang Baik, Habib Rizieq Harusnya Hadir Kalau Diperiksa

Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Raden Prabowo Argo Yuwono mengatakan, pihaknya berharap Rizieq memenuhi panggilan tersebut.

Editor: Hasanudin Aco
zoom-in Polda Metro: Sebagai Warga Negara yang Baik, Habib Rizieq Harusnya Hadir Kalau Diperiksa
TRIBUN JABAR/GANI KURNIAWAN
Imam Besar Front Pembela Islam (FPI), Habib Rizieq memberi keterangan kepada wartawan seusai melaksanakan salat zuhur di mesjid, di kompleks Mapolda Jabar, Jalan Soekarno Hatta, Kota Bandung, Kamis (12/1/2017). Kehadiran Habib Rizieq di Mapolda Jabar dalam rangka memenuhi panggilan tim penyidik Polda Jabar terkait dugaan kasus penghinaan Pancasila. TRIBUN JABAR/GANI KURNIAWAN 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Polisi akan memeriksa pimpinan Front Pembela Islam (FPI), Habib Rizieq Shihab, pada Senin (23/1/2017), terkait ucapannya mengenai gambar palu arit dalam lembaran uang rupiah.

Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Raden Prabowo Argo Yuwono mengatakan, pihaknya berharap Rizieq memenuhi panggilan tersebut.

"Tentunya kan yang bersangkutan (Rizieq) kami periksa sebagai saksi. Kalau merasa jadi warga negara Indonesia yang baik melihat ada panggilan ya harus datang," ujar Argo, di RS Polri Kramatjati, Jakarta Timur, Rabu (18/1/2017).

Baca: Polda Metro Periksa Habib Rizieq Pekan Depan

Argo menambahkan, polisi juga akan mengantisipasi jika ada massa yang ikut mendampingi Rizieq dalam pemeriksaan tersebut.

Namun, dia berharap Rizieq tidak didampingi massa saat diperiksa polisi.

"Tentunya yang kami butuhkan yang bersangkutan sama pengacaranya saja," ucap Argo.

Baca: Polisi Periksa Saksi Ahli Bank Indonesia Terkait Laporan Palu Arit di Uang Rupiah

Ada tiga organisasi yang melaporkan Rizieq terkait ucapannya mengenai logo palu arit di lembaran yang rupiah.

Berita Rekomendasi

Sejak Rizieq pertama kali dilaporkan pada 8 Januari 2016, polisi sudah meminta keterangan ahli moneter dan pemerhati ekonomi.

Polisi terus mengumpulkan keterangan saksi dan bukti terkait laporan tersebut.

Penyidik telah memutuskan untuk menaikkan penanganan laporan ini dari tahap penyelidikan ke penyidikan.

Rizieq saat ini masih berstatus saksi.

Penulis : Akhdi Martin Pratama

Sumber: Kompas.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas