Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

10.500 Tangkai Bunga Casablanca dan 10.000 Tangkai Bunga Mawar Sambut Raja Salman di DPR

Bunga-bunga dari berbagai jenis itu disiapkan menyambut kedatangan Raja Arab Saudi Salman bin Abdulaziz al Saud pada Kamis 2 Maret 2017.

Penulis: Ferdinand Waskita
Editor: Adi Suhendi
zoom-in 10.500 Tangkai Bunga Casablanca dan 10.000 Tangkai Bunga Mawar Sambut Raja Salman di DPR
Tribunnews.com/ Ferdinand Waskita
Hamparan bunga memang terlihat mulai halaman hingga memasuki Gedung Nusantara. Bunga-bunga dari berbagai jenis itu disiapkan menyambut kedatangan Raja Arab Saudi Salman bin Abdulaziz al-Saud pada Kamis 2 Maret 2017. 

Seorang pekerja bunga menuturkan persiapan telah dilakukan sejak kemarin.

Baca: Dua Mobil dan Enam Motor Polisi Akan Tempel Kendaraan Raja Salman

Ada jenis casablanca, rotensia, anturium, anggrek, baby breath, kadaka dan pakis.

"Ada 10.500 tangkai casablanca, mawar 10.000 tangkai, banyak lah," kata pekerja tersebut.

Pekerja tersebut mengungkapkan Raja Salman menyenangi bunga warna putih.

Ia mendengar setiap kunjungan Raja Salman diharuskan terdapat bunga warna putih.

Bunga-bunga tersebut dibeli dari Pasar Bunga Rawa Belong.

Bunga-bunga dari berbagai jenis itu disiapkan menyambut kedatangan Raja Arab Saudi Salman
Bunga-bunga dari berbagai jenis itu disiapkan menyambut kedatangan Raja Arab Saudi Salman bin Abdulaziz al Saud pada Kamis 2 Maret 2017.
BERITA TERKAIT

Pantauan Tribunnews.com, Ruang Rapat Paripurna I telah disterilkan.

Anjing pelacak K9 telah menyisir ruang rapat tersebut. Raja Salman akan berpidato menggunakan bahasa Arab selama 10 menit.

Raja Arab berpidato dengan duduk mengingat usia sudah 83 tahun.

Mengenai anggaran kunjungan Raja Salman, Pelaksana Tugas (Plt) Sekjen DPR Achmad Juned mengaku belum mengetahui secara rinci.

"Kita sedang hitung, karena kan ada perubahan-perubahan," kata Djuned.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas