Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Mantan Pangdam Jaya, Letjen TNI Teddy Lhaksmana Jabat Wakil Kepala BIN

Panglima TNI Jenderal TNI Gatot Nurmantyo pimpin Upacara Laporan Korps kenaikan pangkat Letjen TNI Teddy Lhaksmana.

Penulis: Malvyandie Haryadi
zoom-in Mantan Pangdam Jaya, Letjen TNI Teddy Lhaksmana Jabat Wakil Kepala BIN
Repro/Kompas TV
Teddy Lhaksmana saat masih menjabat Pangdam Jaya dengan pangkat mayor jenderal TNI. 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Panglima TNI Jenderal TNI Gatot Nurmantyo pimpin Upacara Laporan Korps kenaikan pangkat Letjen TNI Teddy Lhaksmana di lapangan Upacara Makohanudnas Halim Perdanakusuma, Jakarta, Selasa (28/2/2017).

Kenaikan Pangkat Letjen TNI Teddy Lhaksmana berdasarkan Surat Perintah Panglima TNI Nomor Sprin 336/II/2017 tanggal 28 Februari 2017 tentang pengangkatan kenaikan pangkat satu tingkat lebih tinggi, dari Mayor Jenderal TNI menjadi Letnan Jenderal TNI.

Dalam sambutannya, Panglima TNI Jenderal TNI Gatot Nurmantyo menyampaikan, bahwa kenaikan pangkat Perwira Tinggi menjadi motivasi dan memicu untuk bersemangat dalam meningkatkan kinerja serta tanggung jawabnya.

"Kenaikan pangkat Bintang Tiga Letjen TNI Teddy Lhaksmana merupakan atensi Pimpinan TNI, hal ini ditinjau dari pelaksanaan tugas yang diemban saat menjabat Pangdam Jaya," ujarnya.

Jenderal TNI Gatot Nurmantyo mengatakan bahwa,  jabatan baru yang diemban Letjen TNI Teddy Lhaksmana sebagai Wakil Kepala Badan Intelijen Negara (Waka BIN) diharapkan membawa semangat baru bagi Badan Intelijen Negara.

Saat memimpin upacara laporan kenaikan pangkat Perwira Tinggi, Panglima TNI mengajak kepada seluruh Prajurit TNI untuk lebih termotivasi dalam meningkatkkan kinerja dan pengabdian yang terbaik kepada Negara Kesatuan Republik Indonesia.

"Semoga kenaikan pangkat  memberikan semangat kepada kita untuk lebih meningkatkan daya juang dalam menjaga NKRI. Sekali lagi saya atas nama pribadi dan sebagai Pimpinan TNI mengucapkan selamat kepada Letjen TNI Teddy Lhaksmana," ucapnya.

Berita Rekomendasi

Panglima TNI juga mengatakan bahwa keberhasilan Letjen TNI Teddy Lhaksmana  tidak lepas dari seorang wanita hebat yaitu  Ny. Reny Teddy Lhaksmana  yang selalu memberikan dukungan dan doa dalam setiap melaksanakan tugas, selama berkarier di TNI.

"Semoga Tuhan YME selalu memberikan bimbingan, petunjuk dan rahmat serta hidayah-Nya kepada seluruh prajurit TNI dalam melanjutkan pengabdian terbaik kepada TNI, bangsa dan NKRI yang sama-sama kita cintai," tutup Jenderal TNI Gatot Nurmantyo.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas