Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Rangkuman Berita Kedatangan Raja Salman: Pesawat Besar hingga Disambut Hujan Lebat di Bogor

Presiden Jokowi usai menyambut langsung di Bandara Halim langsung menuliskan ucapan selamat datang melalui Fanpage Presiden Joko Widodo.

Editor: Malvyandie Haryadi
zoom-in Rangkuman Berita Kedatangan Raja Salman: Pesawat Besar hingga Disambut Hujan Lebat di Bogor
Warta Kota/henry lopulalan
Presiden Joko Widodo (dua kanan) dan Raja Arab Saudi Salman bin Abdulaziz Al-Saud (dua kiri) berjalan di bawah payung saat turun hujan lebat di Istana Kepresidenan, Bogor, Jawa Barat, Rabu (1/3/2017). Raja Salman bin Abdulaziz Al-Saud melakukan kunjungan kenegaraan ke Indonesia dalam rangkaian lawatan ke beberapa negara di kawasan Asia untuk meningkatkan kerja sama ekonomi. Warta Kota/henry lopulalan 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Hujan deras, saat penyambutan Raja Arab Saudi Salman bin Abdulaziz Al Saud di lobi Istana Bogor.

Sebelumnya, Presiden Joko Widodo (Jokowi) menyampaikan selamat datang ke Indonesia kepada Raja Arab Saudi Salman bin Abdulaziz Al Saud, yang tiba Rabu (1/3) siang kemarin di Bandara Halim Perdanakusumah.

Kunjungan Raja Arab Saudi Salman bin Abdulaziz Al Saud ke Indonesia ini akan berlangsung sejak kemarin hingga Kamis (9/3) mendatang.

Selain memenuhi undangan Presiden Jokowi, kunjungan Raja Salman ini juga dalam rangka menandatangani sejumlah kesepakatan kerja sama dan berlibur ke Pulau Dewata Bali.

Presiden Jokowi usai menyambut langsung di Bandara Halim langsung menuliskan ucapan selamat datang melalui Fanpage Presiden Joko Widodo.

"Selamat datang Raja Salman," tulis Jokowi sembari memposting foto dirinya dan Raja Salman berjalan di karpet merah Bandara Halim Perdanakusuma.

Presiden Jokowi didampingi beberapa menteri kabinet kerja dan Gubernur DKI Basuki Tjahaja Purnama -Ahok-menyambut kedatangan Raja Arab Saudi Salman bin Abdulaziz di landasan pacu VVIP Bandara Halim Perdanakusumah.

BERITA REKOMENDASI

Raja Salman dan rombongan tiba di Indonesia menggunakan pesawat berukuran besar. Saat pesawat terparkir di landasan, sebuah eskalator milik kerajaan Arab Saudi yang sengaja didatangkan khusus ke Indonesia langsung dirapatkan ke pesawat raja.

Eskalator itu didatangkan dari Arab Saudi untuk memudahkan Raja Salman apabila harus menaiki tangga.

Karpet merah digelar di landasan untuk menyambut tamu kehormatan. Presiden Jokowi dan seluruh menteri termasuk Ahok, turut mengenakan jas hitam dan peci berwarna senada.

Saat Raja Salman turun ke landasan pacu, Presiden Jokowi menyalaminya dengan diiringi musik dari Pasukan Pengamanan Presiden. Paspampres berseragam merah pun berdiri berjajar di samping karpet merah.

Suasana di karpet merah penyambutan cukup ramai dengan pejabat RI dan juga pejabat Arab Saudi yang silih berganti menyalami Raja Salman dengan cara mencium bahu kanan sang raja.


Proses penyambutan cukup singkat. Raja beserta rombongan kemudian masuk ke dalam mobil yang sudah disiapkan untuk kemudian meluncur ke Istana Bogor.

Presiden Jokowi terlebih dulu meninggalkan Bandara Halim untuk kembali menyambut Raja Salman di Bogor.

Halaman
123
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas