Kata Wapres, Jika Zakir Naik Terkait ISIS, Sudah Pasti Ditangkap
Wakil Presiden Jusuf Kalla membenarkan bahwa dirinya telah bertemu dengan ulama asal India, Zakir Naik.
Penulis: Amriyono Prakoso
Editor: Hasanudin Aco
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Wakil Presiden Jusuf Kalla membenarkan bahwa dirinya telah bertemu dengan ulama kontroversial asal India, Zakir Naik.
Kalla menjelaskan tidak ada permasalahan terhadap Zakir Naik saat bertemu dengan dirinya beberapa waktu lalu.
Meskipun beberapa media di India menyebut bahwa Zakir Naik diduga memiliki hubungan dengan kelompok militan ISIS.
"Kalau dia membantu ISIS, sudah pasti ditangkap dimana-mana, kemana dia pergi," jelas Kalla di JCC Senayan, Jakarta, Selasa (7/3/2017).
Baca: Wapres Jusuf Kalla Angkat Bicara Soal Kontroversi Ernest Prakasa
Dirinya menganalogikan, ketika seseorang memiliki media sosial dan ada pihak lain yang menyukai postingan tersebut menjadi masalah.
Pasalnya pihak yang menyukai postingan tersebut dianggap bermasalah dan yang memiliki akun ditangkap karena orang-orang yang memberikan tanda suka atas unggahan yang dimaksud.
"Dia cuma menghargai, kemudian dia berbuat masalah ini orang, ya kenapa mau disalahkan," kata JK.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.