Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

KPK Anggap Tudingan Amien Rais Tidak Penting

"‎KPK itu sudah sering menerima tudingan dari banyak pihak. Baik pihak yang disebutkan dalam dakwaan maupun di tuntutan. Tudingan itu tidak penting,"

Penulis: Theresia Felisiani
Editor: Adi Suhendi
zoom-in KPK Anggap Tudingan Amien Rais Tidak Penting
TRIBUNNEWS/HERUDIN
Juru bicara KPK Febri Diansyah. 

Laporan wartawan Tribunnews.com, Theresia Felisiani

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) angkat bicara soal serangan balik dari Ketua Dewan Kehormatan Partai Amanat Nasional (PAN), Amien Rais yang mempertanyakan integritas KPK.

Bahkan Amien Rais juga memberikan dukungan penguatan ‎bagi Pansus Angket KPK dan menuding ada pembusukan hingga super diskriminatif di KPK.

‎Menangapi hal itu, Juru Bicara KPK, Febri Diansyah mengatakan KPK sudah biasa menerima beragam tudingan miring.

"‎KPK itu sudah sering menerima tudingan dari banyak pihak. Baik pihak yang disebutkan dalam dakwaan maupun di tuntutan. Tudingan itu tidak penting," kata Febri, Rabu (7/6/2017) di KPK, Kuningan, Jakarta Selatan.

Ke depan diungkap Febri, pihak penyidik KPK tidak akan menghiraukan tudingan itu.

Melainkan Komisi Pemberantasan Korupsi akan terus bekerja mencari bukti untuk mendukung fakta di persidangan.

"Kami akan terus bekerja mencari bukti yang dimunculkan dalam fakta sidang. ‎Kami fokus di pembuktian. Tunggu saja semua proses pembuktian di persidangan," ucapnya.

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas