Menteri Desa: Masyarakat Jangan Takut Laporkan Penyelewengan Dana Desa
Menteri Desa Eko Putro Sandjojo meminta masyarakat berpartisipasi dalam pengawasan pengelolaan dana desa
Penulis: Muhammad Zulfikar
Editor: Ferdinand Waskita
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi, Eko Putro Sandjojo meminta masyarakat berpartisipasi dalam pengawasan pengelolaan dana desa.
Menurut Eko, masyarakat juga jangan takut untuk melaporkan apabila menemukan indikasi penyimpangan pengelolaan dana desa.
"Masyarakat kami minta untuk tidak takut melaporkan kalau ada indikasi penyelewengan (dana desa) ke Satgas dana desa," kata Eko di kantor Kementerian Dalam Negeri, Jakarta, Kamis (10/8/2017).
Baca: Djarot: Kita akan Dorong Masyarakat Tinggalkan Kendaraan Pribadi Saat Jam Sibuk
Eko menuturkan, satgas dana desa akan berkoordinasi dengan kepolisian, kejaksaan dan juga KPK apabila menemukan indikasi penyelewengan.
"Satgas dana desa ini ketuanya mantan pimpinan KPK, Pak Bibit Samad. Anggotanya ada unsur dari kepolisian, TNI, KPK dan kementerian terkait," tuturnya.
Masih kata Eko, terbongkarnya dugaan korupsi dana desa di Madura juga berawal dari laporan masyarakat. Untuk itu, pihaknya meminta masyarakat tidak segan untuk melaporkan apabila ada indikasi penyelewengan dana desa.
Baca: Kakek Tewas Saat Akan Tancap Bendera Merah Putih
"Kalau masyarakat terus awasi, kita bisa mencegah korupsi. Paling tidak orang akan mikir kalau mau penyelewengan," kata Eko.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.