Hari Ini, KPK Siap Hadiri RDP dengan Komisi III DPR
KPK sudah menyatakan kesiapannya untuk hadir dalam lanjutan rapat dengar pendapat (RDP) dengan Komisi III
Penulis: Theresia Felisiani
Editor: Sanusi
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Pimpinan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) sudah menyatakan kesiapannya untuk hadir dalam lanjutan rapat dengar pendapat (RDP) dengan Komisi III DPR yang dijadwalkan, Selasa (26/9/2017) siang.
Wakil Ketua KPK Basaria Panjaitan menyatakan pihaknya bakal memenuhi rapat bersama Komisi III, yang sebelumnya sempat ditunda.
"Ya rencana kami (KPK) hadir siang nanti," tutur Basaria dalam pesan singkatnya.
Senada dengan Basaria, Wakil Ketua KPK yang lain, Alexander Mawarta menuturkan pihaknya akan meladeni semua pertanyaan para anggota dewan tersebut.
"Siang ini kan kami diundang lagi, kami hadir. Mungkin yang penjelasan lalu mereka belum puas," singkat Alex.
Diketahui rapat antara Komisi III dengan KPK ini sudah berlangsung pada Senin-Selasa, 11-12 September 2017 lalu. Pada rapat tersebut Komisi III menyampaikan sejumlah pertanyaan kepada pimpinan KPK.
Dalam rapat yang berlangsung dua hari itu setidaknya mencuat sejumlah persoalan yang dilontarkan anggota Komisi III, diantaranya soal penyidikan dan penyadapan yang dilakukan KPK selama ini.
Pada sidang lanjutan siang ini, anggota Komisi III DPR sudah tidak diizinkan menyampaikan pertanyaan lagi oleh Ketua sidang RDP, Benny Kabur Harman.
Benny menyatakan agenda sidang lanjutan hanya untuk mendengarkan jawaban KPK atas sejumlah pertanyaan dari anggota Komisi III yang belum terjawab.