Hadiri Parade Batik Nusantara, Warga Rebutan Ingin Salami SBY
Presiden ke-6 Republik Indonesia Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) dikerubuti masyarakat yang ingin bersalaman dengannya.
Penulis: Gita Irawan
Editor: Hasanudin Aco
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Presiden ke-6 Republik Indonesia Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) dikerubuti masyarakat yang ingin bersalaman dengannya.
SBY bahkan sempat berswafoto bersama masyarakat sebelum masuk ke dalam mobil.
Bahkan ketika sudah di mobil masih ada masyarakat yang mengejarnya untuk sekedar bersalaman sambil membawa ponsel untuk mengambil gambarnya.
Para ibu yang sempat melihatnya melambaikan tangan juga berceletuk 'Ganteng banget ya Pak SBY'.
Diketahui, SBY bersama istrinya diundang ke acara Parade Batik Nusantara karena Hari Batik Nasional diresmikan pada masa ia menjabat dulu.
Hari Batik Nasional adalah hari perayaan nasional Indonesia untuk memperingati ditetapkannya batik sebagai Warisan Kemanusiaan untuk Budaya Lisan dan Nonbendawi (Masterpieces of the Oral and Intangible Heritage of Humanity) pada 2 Oktober 2009 oleh UNESCO.
Bahkan menurut ketua panitia Pesta Batik Indonesia 2017 Gita Pratama, SBY sempat ingin ikut long march Parade Batik Nusantara dari Bundaran Hotel Indonesia ke Sarinah Thamrin.
Baca: SBY Luncurkan Aplikasi Gerakan Berbagi Nasi Kotak untuk Yatim Piatu
Namun karena jaraknya terlalu jauh, hal itu diurungkan.
Hal itu Gita ungkapkan di Sarinah Thamrin, Jakarta Pusat usai membagikan penghargaan kepada para peserta Parade Pesta Batik Nusantara 2017 pada Minggu (1/10/2017).
"Tadinya mau ikut jalan, tapi mungkin kejauhan. Tapi dia semangat dan support kita," ungkap Gita.
Gita juga mengungkapkan bahwa panitia sempat mendapat ucapan terimakasih dan pujian dari SBY atas Parade Batik Nusantara.
Parade Batik Nusantara adalah bagian dari rangkaian Pesta Batik Indonesia 2017 yang dimulai sejak 20 September - 1 Oktober 2017.
Pesta Batik Indonesia digelar di Galeries Lafayette Indonesia, Kementerian Perindustrian Indonesia, serta Car Free Day Jakarta Pusat.
Seluruh rangkaian acara Pesta Batik Indonesia digelar dalam rangka menyambut Hari Batik Nasional yang jatuh pada 2 Oktober setiap tahunnya.