Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Pertemuan Jokowi dengan Presiden OCA Bahas Pelaksanaan Asian Games 2018

Presiden Joko Widodo pagi ini, Senin (16/10/2017) melakukan pertemuan dengan Presiden Olympic Council of Asia (OCA), Syeikh Ahmad Al Fahad.

Penulis: Imanuel Nicolas Manafe
Editor: Malvyandie Haryadi
zoom-in Pertemuan Jokowi dengan Presiden OCA Bahas Pelaksanaan Asian Games 2018
Biro Pers Setpres
Presiden Jokowi 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Presiden Joko Widodo pagi ini, Senin (16/10/2017) melakukan pertemuan dengan Presiden Olympic Council of Asia (OCA), Syeikh Ahmad Al Fahad Al Sabah di Istana Merdeka, Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta Pusat.

Menteri Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Puan Maharani mengatakan, kehadiran Presiden OCA tersebut dalam rangka persiapan pelaksanaan Asian Games tahun 2018 mendatang.

Baca: Kementerian PUPR Mulai Bangun Venue Olahraga dan Dermaga di Ancol

"Pertemuan antara Presiden dengan Syeikh Ahmad dari Kuwait yang merupakan presiden OCA, membicarakan kita diminta juga untuk bisa meningkatkan prestasi berkaitan dengan Asian Games ke depan bahwa ini bukan hanya merupakan satu sukses penyelenggaraan, sukses opening, closing, tapi harus sukses prestasi di mana indonesia bisa meningkatkan prestasinya,” kata Puan.

“Maka kita akan melakukan technical meeting berkaitan dengan join antara dari sana dengan kita sehingga memang nantinya tidak ada masalah dengan prestasi atlet,” ucap Puan.

Kedua, Puan mengatakan Pemerintah Indonesia meminta pada Presiden OCA untuk bisa mempromosikan Asian Games 2018 ke dunia internasional.

“Karena beliau sering bepergiaan dan bertemu dengan dunia internasional. Memamg yang diperlukan adalah bagaimana kemudian khususnya ke-45 negara yang hadir dalam Asian Games bisa berperan serta, turut serta mensukseskan Asian Games,” kata Puan.

Berita Rekomendasi

Dalam pertemuan itu, Puan mengatakan Syeikh Ahmad banyak memberikan apresiasi kepada Pemerintah Indonesia yang sejauh ini mampu mempersiapkan venue hingga penginapan sesuai kriteria yang diinginkan.

“Kita sudah on the track dan hal yang benar dalam pelaksanaanya beliau juga menyampaikan bahwa dari kamar hotelnya melihat pelaksanaan rehab di GBK ini sudah sesuai dilakukan dan sepertinya ini dijalankan 24 jam, dia tidak menyangka yang dilakukan indonesia ini sesuai dengan yang ditargetkan,” kata Puan.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas