Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Tingkat Keterpilihan Jokowi di Pilpres 2019 Tak Sampai 50 Persen

Hal itu berdasarkan survei yang dilakukan Polmark Indonesia dengan jumlah responden 2050 orang.

Editor: Willem Jonata

TRIBUNNEWS.COM - Sejumlah lembaga survei menempatkan masyarakat puas dengan kinerja pemerintahan Jokowi-JK selama 3 tahun.

Jika pemilihan presiden dilakukan hari ini nama Joko Widodo juga masih menempati urutan pertama.

Lembaga survei Polmark Indonesia merilis hasil survei terbaru. 

Hasilnya 67,5 persen masyarakat Indonesia puas dengan kinerja pemerintahan Jokowi-JK. Terutama dalam bidang pembangunan infrastruktur.

Namun, kepuasan responden tak sejalan dengan tingkat keterpilihan atau elektabilitas Presiden Jokowi pada pemilihan presiden 2019.

Dalam survei kepada 2050 responden hanya 44, 3 persen responden saja yang menginginkan Jokowi kembali menjadi presiden.

Meski demikian, Jokowi masih menempati posisi teratas jika dibandingkan tokoh lain.(*)

Berita Rekomendasi
Sumber: Kompas TV
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas