Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Demokrat Buka Peluang Usung Dede Yusuf Dalam Pilgub Jabar

"Ya Dede Yusuf memang surveinya cukup tinggi. Jadi yang surveinya cukup tinggi jadi pertimbangan buat kita,"

Penulis: Wahyu Aji
Editor: Adi Suhendi
zoom-in Demokrat Buka Peluang Usung Dede Yusuf  Dalam Pilgub Jabar
TRIBUN JABAR/TRIBUN JABAR/GANI KURNIAWAN
Dede Yusuf. 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Wahyu Aji

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Wakil Ketua Umum Partai Demokrat Syarief Hasan mengatakan pihaknya segera mendeklarasikan dukungan kepada calon yang diusung dalam Pemilihan Gubernur Jawa Barat tahun 2018.

"Insya Allah dalam waktu singkat akan kita umumkan siapa yang kita dukung. Yang jelas itu yang terbaiklah," kata Syarief kepada wartawan di Komplek Parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu (25/10/2017).

Baca: PPP Usulkan Kadernya Dampingi Emil, Begini Sikap NasDeM

Anggota Komisi I DPR RI ini menjelaskan, pertimbangannya adalah mendukung kader partai sendiri untuk maju.

"Perpaduan lah antara kader Demokrat dengan eksekutif," katanya.

Baca: Ahmad Muzani Akui DPD Gerindra Kalimantan Barat Beri Dukungan Untuk Caroline di Pilgub 2018

Berita Rekomendasi

Saat ditanya kemungkinan Dede Yusuf kader sekaligus Anggota DPR dari Partai Demokrat, Syarief mengakuinya.

"Ya Dede Yusuf memang surveinya cukup tinggi. Jadi yang surveinya cukup tinggi jadi pertimbangan buat kita," katanya.

Baca: Sakit Prostat, Mantan Rekan Bisnis Sandiaga Uno Tak Penuhi Panggilan Polisi

Sementara terkait berapa besar kemungkinan Demokrat mengusung Dede Yusuf, Syarief menjelaskan, bahwa banyak yang dijadikan pertimbangan.

"Ada kansnya tetapi bukan hanya popularitas dan elektabilitas yang jadi pertimbangan, banyak faktor yang jadi pertimbangan. Yang jelas kader Demokrat menjadi pertimbangan untuk diusung di pilkada," katanya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas