Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Politikus PKS Mardani Janji Angkat Kredibilitas Institusi dan Komisi DPR

Pada saat pelantikan, Ketua DPP PKS itu, berjanji akan meningkatkan kredibilitas komisi dan Institusi DPR.

Penulis: Srihandriatmo Malau
Editor: Hasanudin Aco
zoom-in Politikus PKS Mardani Janji Angkat Kredibilitas Institusi dan Komisi DPR
TRIBUNNEWS.COM
Mardani 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Anggota DPR RI FPKS , Mardani Ali Sera, berjanji akan mengangkat kredibilitas DPR dan Komisi ll saat dilantik menjadi pimpinan komisi II DPR RI menggantikan Muzzammil Yusuf pada rapat internal perdana komisi II Senin (20/11/2017).

"Ini merupakan amanah besar buat saya menggantikan Pak Muzzamil yusuf, semoga bisa menjalankan amanah ini dengan lebih baik lagi kedepannya," kata Mardani dalam keterangan tertulisnya kepada Tribunnews.com, Senin (20/11)

Pada saat pelantikan, Ketua DPP PKS itu, berjanji akan meningkatkan kredibilitas komisi dan Institusi DPR.

"Beberapa isu belakang ini membuat citra DPR cedrung kurang bagus di masyarakat, kita harus berbenah!" ajaknya.

Baca: Ada Ada Saja, Tiga Pria Ini Ditahan Gara-Gara Curi Tiang Telepon

Selain itu menurut Mardani, DPR sebagai perwakilan rakyat harus segera berupaya menyelesaikan harapan masyarakat banyak.

"Di Komisi 2 Kami harus menyelesaikan beberapa agenda pro rakyat," jelasnya.

BERITA TERKAIT

Mardani mengatakan kedepan akan memfokuskan ke dua agenda penting di komisi II DPR yakni terkait banyaknya permasalahan sengketa pertanahan dan upaya menyelesaikan kasus K1 untuk ASN yang sampai saat ini belum tuntas.

"Insya Allah kami akan terus menyelesaikan peraturan nya dengan mempercepat Revisi UU ASN dan RUU Pertanahan," pungkasnya. (*)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas