Nazaruddin Siap Bantu KPK Ungkap Semua Penerima Uang Korupsi
Menurut Nazaruddin, yang paling penting saat ini adalah dukungan untuk KPK agar bisa menyelesaikan kasus korupsi e-KTP secara baik dan tuntas.
Penulis: Eri Komar Sinaga
Editor: Dewi Agustina
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Bekas Bendahara Umum Partai Demokrat kini meralat keterangannya terkait Ketua DPR RI Setya Novanto.
Jika dulu Nazaruddin mengatakan Novanto kebal hukum karena penegak hukum tidak berani, Nazaruddin kini justru optimis menyusul penetapan dan penahanan Novanto sebagai tersangka korupsi e-KTP atau KTP elektronik.
"Sudah percayakan semua pada KPK. Yakinlah sama KPK, tuntas sama KPK," kata Nazaruddin di Pengadilan Negeri Tindak Pidana Korupsi, Jakarta, Senin (20/11/2017).
Menurut Nazaruddin, yang paling penting saat ini adalah dukungan untuk KPK agar bisa menyelesaikan kasus korupsi e-KTP secara baik dan tuntas.
Penuntasan kasus itu, kata Nazaruddin juga untuk mengungkap semua penerima uang korupsi yang merugikan negara Rp 2,3 triliun itu.
"Yang penting kita dukung KPK supaya KPK bisa menyelesaikan semua. Baik kasus e-KTP, kasus Permai Group, siapa yang nerima, semuanya siapa yang terlibat bisa dituntaskan KPK dengan baik," kata dia.
Baca: Hari Ini Golkar Gelar Rapat Pleno Tentukan Nasib Setya Novanto
Terkait kasus tersebut, Nazaruddin mengatakan telah mengungkapkan apa yang dia ketahui, dia dengar dan dia rasakan kepada penyidik KPK.
"Saya siap untuk bantu KPK dalam semua kasus yang saya tahu dan saya tidak mau tambah-tambahin, tidak mau kurang-kurangin. Semuanya sudah saya ceritakan sama KPK," kata bekas bendahara fraksi Partai Demokrat ini.
Sebelumnya, Nazaruddin menyebut Setya Novanto sebagai sinterklas dan kebal hukum.
"Setya Novanto ini, saya yakin, (penegak hukum) tidak akan berani. Tidak akan berani. Orang ini Sinterklas, kebal hukum. Tidak akan berani walaupun saya bilang, sudah jelas buktinya," kata Nazaruddin dalam rekaman video sebelumnya.
Mantan Wakil Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi Bambang Widjojanto berharap, KPK jangan sampai kecolongan seusai melakukan penahanan terhadap Ketua DPR Setya Novanto.
Menurut dia, bukan tidak mungkin adanya perlawanan balik dari Novanto melalui orang-orang di sekelilingnya.
Baca: Pengacara Bluk Black Sea Laporkan PT PPP ke Bareskrim Polri
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.