Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Aziz Syamsudin Menyalami Airlangga Hartarto Jelang Rapat Pleno

DPP Partai Golkar menggelar rapat Pleno di Kantor DPP Partai Golkar, Slipi, Jakarta Barat, Rabu (13/12/2017) malam.

Penulis: Fransiskus Adhiyuda Prasetia
Editor: Willem Jonata

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Fransiskus Adhiyuda

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - DPP Partai Golkar menggelar rapat Pleno di Kantor DPP Partai Golkar, Slipi, Jakarta Barat, Rabu (13/12/2017) malam.

Berdasarkan pantauan Tribunnews.com, seluruh anggota DPP Partai Golkar memasuki ruangan rapat pleno sekitar pukul 19.40 WIB.

Rapat pleno dipimpin Plt Ketua Umum DPP Partai Golkar Idrus Marham.

Sebelum rapat dimulai, Azis Syamsudin menyalami satu persatu pengurus DPP. Ia menyapa Airlangga Hartarto yang duduk dijajaran pengurus DPP.

Keduanya sempat melempar senyum saat bersalaman. Baik Aziz maupun Airlangga terlihat berbincang sebentar.

Usai bersalaman dengan Airlangga, Aziz lalu menyalami pengurus DPP lainnya.

Berita Rekomendasi

Diketahui, keduanya merupakan kandidat terkuat pengganti Setya Novanto sebagai Ketua Umum Partai Golkar.

Airlangga Hartarto diklaim didukung 34 DPD Partai Golkar se-Indonesia.

Sementara Azis Syamsudin dirumorkan menjadi Ketua Umum Partai Golkar setelah mendapat mandat Setya Novanto melalui sebuah pucuk surat untuk menjadi Ketua DPR RI.

Sementata itu, Rapat Pleno partai Golkar digelar tertutup.(*)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas