Gagahnya Bamsoet Muda Di Depan VW Kodok Miliknya Seharga Rp 600 Ribu, Ini Fotonya
Ketua DPR RI Bambang Soesatyo ternyata mengawali hobi koleksi mobil mewahnya saat masih duduk di bangku kuliah.
Penulis: Fitri Wulandari
Editor: Ferdinand Waskita
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Fitri Wulandari
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Ketua DPR RI Bambang Soesatyo ternyata mengawali hobi koleksi mobil mewahnya saat masih duduk di bangku kuliah.
Ketika menjadi mahasiswa, pria yang akrab disapa Bamsoet itu mengaku mobil pertama yang ia miliki, yakni Volkswagen (VW) kodok.
Menurutnya mobil jenis itu memang tengah digandrungi saat ia kuliah, VW kodok memang mobil kebanggaan para anggota VW Beatle Club (VBC).
Baca: Begini Situasi Rumah Tersangka Korupsi Kondensat Honggo Wendratno
"Zaman mahasiswa ( itu fotonya) di depan VW kodok kebanggaan anggota VBC (VW Beatle Club) nomor 111 tahun 80an," ujar Bamsoet, Sabtu (27/1/2018).
Politisi Golkar itu kemudian menyebut mobil pertamanya itu bernomor polisi yang diawali huruf F.
Namun ia lupa angka pasti plat mobilnya tersebut.
"Itu mobil pertama saya plat F, yang saya ceritakan kemarin waktu kunjungan (ke Tribunnews)," kata Bamsoet.
VW kodok seharga Rp 600 ribu itu dibelinya melalui cara dicicil, karena saat itu ia hanya mampu membeli kendaraan dengan harga ratusan ribu rupiah saja.
"Mobil pertama saya sanggup beli mobil seharga Rp 600 ribu, (bayarnya) dicicil," jelas Bamsoet.
Dalam foto tersebut, Bamsoet memang tampak gagah di depan mobil pertama kebanggaannya yang menjadi cikal bakal hobinya mengoleksi mobil mewah.
Sebelumnya, Bamsoet memang telah mengunjungi redaksi Tribunnews, pada Rabu, 24 Januari lalu.
Baca: IDI Diminta Tak Bela Perawat yang Lecehkan Pasien National Hospital
Dalam kunjungan tersebut, mantan Ketua Komisi III itu menjelaskan awal dirinya bisa mengoleksi mobil mewah.
Ia membeli VW kodok berplat nomor Bogor, yakni memiliki huruf depan F.
Mobil klasik tersebut pun bisa ia lunasi setelah 2 tahun kemudian.
"Saya masih ingat mobil pertama saya waktu kuliah itu mobil VW kodok, meskipun belinya nyicil 2 tahun baru lunas, harganya waktu itu Rp 600 ribu, nomornya F waktu itu F berapa gitu (saya lupa), Bogor punya lah," papar Bamsoet.
VW kodok itulah yang membuatnya mulai menggilai dunia otomotif lantaran ia mulai menikmati rasanya mengganti velg, kemudian mengharuskannya sering menyambangi sentra onderdil mobil, Pasar Asem Reges, Jakarta Barat.
"Nah itulah awalnya kutak kutik mobil, akhirnya sedikit (demi sedikit) ganti velg, (terus) ke Asam Reges kutak katik," tandas Bamsoet.