Unggahan Terakhir Korban Meninggal Kecelakaan Maut di Subang Bikin Terenyuh, Seperti Firasat?
Sebanyak 27 orang tewas dalam kecelakaan maut di Tanjakan Emen, Subang, Sabtu (10/2/2018).
Editor: Tiara Shelavie
TRIBUNNEWS.COM - Sebanyak 27 orang tewas dalam kecelakaan maut di Tanjakan Emen, Subang, Sabtu (10/2/2018).
Awalnya, hanya 24 orang yang sudah teridentifikasi.
Namun, pada Minggu (11/2/2018) dini hari, ke-27 korban yang meninggal dunia sudah teridentifikasi.
Sebanyak 26 di antaranya merupakan anggota PKK Kelurahan Pisangan, Ciputat Timur, Tangerang Selatan, sementara satu orang diduga pengendara motor asal Karawang.
• Presiden Mahasiswa UGM Dipuji di Mata Najwa, Ini Dia 5 Fakta Obed Kresna Widya Pratistha
Musibah ini tentu membawa kesedihan tersendiri bagi keluarga dan publik.
Salah satu korban, Oktika Trisnawati, ternyata merupakan istri dari salah satu nggota Laskar Pembela Islam (LPI) Markas Wilayah (Malwil) Tangerang Selatan, Budi Setiawan.
Hal itu disampaikan oleh seorang pengguna akun Facebook yang merupakan rekan Budi, Syaifi Al Fatih.
Di postingannya itu, ia mengucapkan turut berbela sungkawa atas kepergian Oktika Trisnawati, istri Budi.