Sebelum Diserahkan ke Panglima TNI, 24 Pesawat F-16 Hibah dari AS Dimandikan lebih Dulu
Sebanyak 24 unit pesawat F-16 diserahkan Menteri Pertahan RI Jenderal TNI (Purn) Ryamizard Ryacudu kepada Panglima TNI
Editor: Sugiyarto
Pantauan di lokasi, pada saat dilakukan serah terima, 24 unit pesawat F-16 dimandikan menggunakan dua mobil pemadam kebakaran. Dua mobil pemadam tampak menyemprotkan air ke atas membentuk menyerupai pelangi.
Satu persatu pesawat melewati dua "lingkar pelangi" yang membentuk pintu gerbang. Kemudian pesawat parkir berjejer dihadapan tamu yang hadir.
Komandan Lanud Iswahjudi Marsekal Pertama TNI Samsul Rizal menjelaskan, "ritual" tersebut dinamakan prosesi pelangi.
Hal itu menjadi simbol selamat datang kepada pesawat F 16 dan juga sebagai tanda agar diberi keselamatan saat digunakan.
"Ini dinamakan prosesi pelangi, sebagai simbol selamat datang kepada pesawat F-16 yang akan menjaga kedaulatan NKRI. Agar pesawat yang baru kami terima tidak ada halangan apapun saat dipakai," katanya.
Selain prosesi pelangi, acara serah terima juga dimeriahkan dengan penampilan seni reog Ponorogo dan juga aksi pencak silat, dan atraksi manuver pesawat F-16 .