Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Fakta Soal Kecelakaan Minibus di Tanjakan Emen: Korban Luka, Sopir Tembak, dan Sebab Mobil Terbalik

Kecelakaan lalu lintas terjadi di di Tanjakan Emen, Desa Cicenang Kecamatan Ciater Kabupaten Subang, Senin (12/3/2018).

Penulis: Adi Suhendi
zoom-in Fakta Soal Kecelakaan Minibus di Tanjakan Emen: Korban Luka, Sopir Tembak, dan Sebab Mobil Terbalik
Istimewa/ Tribun Jabar
Kecelakaan kembali terjadi di Tanjakan Emen, Desa Cicenang Kecamatan Ciater Kabupaten Subang, Senin (12/3/2018) 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Kecelakaan lalu lintas terjadi di di Tanjakan Emen, Desa Cicenang Kecamatan Ciater Kabupaten Subang, Senin (12/3/2018).

Kecelakaan tunggal yang terjadi sekira pukul 12.00 WIB tersebut terjadi tepat di lokasi kejadian kecalakaan maut yang menewaskan 27 penumpang bus yang berasal dari Tangerang Selatan.

Baca: Sebab Kecelakaan Minibus di Tanjakan Emen Terungkap, Tindakan Sopir Akibatkan Mobil Terguling

Beruntung dalam kecelakaan kali ini tidak memakan korban jiwa.

Namun 16 penumpang termasuk sopirnya terluka akibat kecelakaan lalu lintas tersebut.

Berikut sejumlah fakta terkait kecelakaan minibus di Tanjakan Emen, Subang, Jawa Barat, yang dihimpun Tribunnews.com.


1. 4 orang alami luka berat

Berita Rekomendasi

Karo Penmas Divisi Humas Polri Brigjen Pol Mohammad Iqbal mengatakan kecelakaan yang terjadi sekira pukul 12.00 WIB tersebut, mengakibatkan 16 orang mengalami luka.

Iqbal menjelaskan kecelakaan terjadi di jalan umum jurusan Bandung menuju Subang, Kampung Cicenang, Desa Ciater, Kecamatan Ciater, Kabupaten Subang.

"Kendaraan Isuzu dengan nomor polisi E 7548 PB, yang mengangkut 15 penumpang mengalami kecelakaan," ujar Iqbal di Mabes Polri, Jalan Trunojoyo, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Senin (12/3/2018).

Baca: Kecelakaan Lalu Lintas di Tanjakan Emen: 4 Orang Luka Berat dan 12 Orang Luka Ringan

Dari 15 penumpang dan seorang sopir itu, Iqbal menuturkan 4 orang diantaranya mengalami luka berat.

Sementara 12 orang lainnya mengalami luka ringan.

Dugaan sementara, kata Iqbal, kecelakaan diakibatkan karena hilangnya konsentrasi sopir yang bernama Arif Fahruroji saat memacu kendaraan.

Halaman
123
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas