Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Keluar dari Golkar, Priyo Budi Santoso jadi Sekjen Tommy Soeharto di Partai Berkarya

Badaruddin berharap bergabungnya Priyo dapat membantu kemenangan Partai Berkarya di Pileg 2019

Penulis: Fahdi Fahlevi
Editor: Imanuel Nicolas Manafe
zoom-in Keluar dari Golkar, Priyo Budi Santoso jadi Sekjen Tommy Soeharto di Partai Berkarya
Tribunnews.com/Fahdi Fahlevi
Ketua DPP Partai Berkarya Badaruddin Andi Picunang 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Fahdi Fahlevi

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Mantan kader Partai Golkar, Priyo Budi Santoso, bergabung dengan partai besutan Tommy Soeharto, Partai Berkarya.

Ketua DPP Partai Berkarya Badaruddin Andi Picunang mengungkapkan, Priyo akan mendapatkan jabatan sebagai Sekretaris Jenderal (Sekjen).

Badaruddin berharap bergabungnya Priyo dapat membantu kemenangan Partai Berkarya di Pileg 2019.

"Jadi pak Priyo mendampingi pak Tommy di pengurus inti. Ini dalam rangka untuk menang di 2019," ujar Badaruddin di Hotel Atlet Century, Senayan, Jakarta, Rabu (21/3/2018).

Rencananya, bergabungnya Priyo akan diumumkan secara resmi pada pekan ini.

Baca: Dengar Kematian Siska Diduga Dibunuh Sopir Taksi Online, Sahabatnya Tak Kuasa Tahan Tangis

Berita Rekomendasi

Namun Partai Berkarya masih menunggu SK Menkumham.

Selain Priyo, Badaruddin mengungkapkan bahwa banyak tokoh partai lain yang menyeberang ke partainya. Satu nama yang cukup kondang adalah pengacara Elza Syarief.

Baca: Indonesia U-23 Unggul 3 Gol, Hargianto-Septian Tambah Pundi Gol Indonesia

Sebelum gabung ke Partai Berkarya, Elza sempat bergabung di Partai Hanura. Namun meski berstatus sebagai kakak dari Tommy, sosok Siti Hediati Hariyadi (Titiek Soeharto), dipastikan tidak bergabung dengan Partai Berkarya.

"Mbak Titiek sudah happy di Golkar," pungkas Badaruddin.

Seperti diketahui, sebelum Priyo sejumlah nama Kondang sudah lebih dulu bergabung di Partai Berkarya.

Mereka diantaranya adalah mantan Menko Polhukam, Laksamana (Purn) Tedjo Edi Purdjianto, mantan Wakil Kepala BIN, Muchdi PR, serta Pollycarpus.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas