Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Presiden Jokowi dan Ibu Negara Sarapan Soto di Semarang

Presiden Joko Widodo dan Ibu Negara Iriana menyempatkan mampir ke Rumah Makan Soto Ayam Khas Semarang

Editor: Fajar Anjungroso
zoom-in Presiden Jokowi dan Ibu Negara Sarapan Soto di Semarang
Sekkab
Presiden Jokowi mengendarai motor listrik buatan Wim Motor 

TRIBUNNEWS.COM, SEMARANG - Presiden Joko Widodo dan Ibu Negara Iriana menyempatkan mampir ke Rumah Makan Soto Ayam Khas Semarang Pak Man, Sabtu (14/4/2018).

Presiden dan rombongan tiba pukul 07.50 WIB. Sesampainya di rumah makan yang berlokasi di Jalan Pamularsih Raya tersebut, Presiden dan Ibu Iriana disambut langsung pemilik rumah makan, Pak Sholeman.

Pada kesempatan ini, Presiden dan Ibu Negara tampak duduk satu meja dengan Menteri Sekretaris Negara Pratikno dan Wakil Walikota Semarang Havearita Rahayu.

Keempatnya tampak mengobrol santai sambil menyantap sajian yang dihidangkan.

Baca: Prabowo Layak Gandeng Anis Matta sebagai Cawapres

Adapun menu makanan yang disajikan adalah soto ayam, aneka jenis sate, dan gorengan. Presiden pun memilih menyantap semangkuk soto dengan ditemani sate dan tempe goreng.

Selesai menyantap hidangan, Presiden dan rombongan meninggalkan rumah makan sekitar pukul 08.20 WIB. Presiden langsung kembali ke hotel untuk kemudian bersiap melakukan agenda kerja berikutnya, yaitu silaturahmi penyuluh agama se-Provinsi Jawa Tengah di Lapangan Pancasila, Simpang Lima, Semarang.

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas