Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Polisi Sita Aset Abu Tours di Jakarta

Penyidik Direktorat Reserse dan Kriminal Khusus Polda Sulawesi Selatan menggeledah kantor Abu Tours di Jakarta.

Editor: Nurmulia Rekso Purnomo

TRIBUNNEWS.COM ---  Penyidik Direktorat Reserse dan Kriminal Khusus Polda Sulawesi Selatan menggeledah kantor Abu Tours di Jakarta.

Selain menggeledah, penyidik juga menyita sejumlah aset milik tersangka Abu Tours yang berada di dua kantor.

Penyitaan aset dilakukan oleh tim gabungan dari Polda Sulawesi Selatan dibantu Bareskrim Polri. Hal ini dilakukan setelah sepekan melakukan penyelidikan aset Abu Tours yang berada di Jakarta.

Selain aset Abu Tours berupa kamera dan komputer, polisi juga menyita sejumlah dokumen perusahaan yang berkaitan dengan penipuan terhadap ribuan anggta calon jemaah umrah.

Penyitaan yang dilakukan oleh polisi kali ini adalah rangkaian dari penyitaan yang telah dilakukan sebelumnya dengan menyita aset tersangka senilai Rp 8,2 Miliar di wilayah Depok, Jawa Barat.

Simak video liputannya di atas*

Berita Rekomendasi
Sumber: Kompas TV
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas