Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Charles Honoris: Politisasi Isu Keamanan Tidak Mempan Lemahkan Jokowi

Mayoritas masyarakat Indonesia menilai kondisi keamanan nasional di bawah kepemimpinan Presiden Jokowi terus membaik.

Editor: Hasanudin Aco
zoom-in Charles Honoris: Politisasi Isu Keamanan Tidak Mempan Lemahkan Jokowi
Warta Kota/adhy kelana
Anggota Komisi I DPR RI Charles Honoris (kedua kiri) bersama Anggota Komnas Ham Choirul Anam, Akademisi Univ Paramadina Emil Radhiansah dan Pengamat Militer Al Araf (kiri ke kanan) saat menjadi pembicara dalam diskusi tentang TNI dan Pertahanan Modern di Jakarta, Sabtu (18/11). Diskusi tersebut membahas mengenai membangun pertahanan modern, profesionalisme milter dan rotasi panglima TNI. Warta Kota/adhy kelana 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Mayoritas masyarakat Indonesia menilai kondisi keamanan nasional di bawah kepemimpinan Presiden Jokowi terus membaik.

Bahkan, menurut hasil survei Indikator Politik yang dirilis baru-baru ini, publik yang menilai keamanan baik atau sangat baik mencapai 63 persen, atau tertinggi selama hampir 9 tahun terkahir.

Anggota Komisi I DPR, Charles Honoris menilai, hasil riset tersebut menepis keraguan awal sejumlah pihak terhadap Jokowi yang bukan belatarbelakang militer, dalam menjaga keamanan nasional.

"Bahkan ketika terjadi politisasi isu keamanan seperti yang dirasakan banyak pihak, Jokowi tetap bisa mengatasinya dengan baik, sehingga masyarakat tidak terpengaruh dan tetap merasa aman. Jadi, politisasi tersebut artinya tidak mempan," ujar Charles di Jakarta, Jumat (4/5/2018).

Survei Indikator mengenai keadan keamanan dan ketertiban secara nasional saat ini.
Survei Indikator mengenai keadan keamanan dan ketertiban secara nasional saat ini. (Ist/Tribunnews.com)

Untuk diketahui, masih menurut survei Indikator Politik, titik terendah persepsi keamanan nasional di era Presiden Jokowi terjadi pada Juni 2015.

Namun, dalam waktu kurang dari 3 tahun, Jokowi berhasil 'rebound' sehingga mencapai titik tertinggi selama 9 tahun terakhir pada Maret 2018.

"Prestasi ini juga tidak terlepas dari kerja para menteri bidang politik dan keamanan Jokowi yang memang sangat baik," ujar politikus PDI Perjuangan ini.

Berita Rekomendasi

Charles berharap tren positif ini bisa terus bertahan kendati Indonesia sudah mulai memasuki tahun politik.

"Meski suhu politik sekarang masih hangat, atau belum pada titik tertingginya, tentu kita semua berharap dan optimis tren positif ini bisa terjaga," katanya.

Lebih dari itu, Charles juga mengajak seluruh masyarakat Indonesia untuk terus bersama-sama menjaga keamanan di tahun politik ini. Terlebih kepada mereka yang akan berkontestasi di Pilkada 2018 dan Pemilu Serentak 2019.

"Kalau seluruh masyarakat, apapun pilihan politiknya, punya satu keinginan bersama demi terciptanya rasa aman, saya kira politisasi isu keamanan, apapun bentuknya tidak akan bisa mempengaruhi," ujarnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas