Masuki Bulan Ramadan, BKPRMI Bersihkan 10.000 Masjid dan Musala
Menurut Said, kegiatan membersihkan masjid sudah dilakukan sejak dua tahun lalu.
Editor: Ferdinand Waskita
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Ketua Umum Dewan Pimpinan Pusat Badan Komunikasi Pemuda Remaja Masjid Indonesia (DPP BKPRMI) Said Aldi Al Idrus mengintrusikan pengurus se-Indonesia untuk membersihkan 10.000 Masjid dan Musala.
Said menyatakan hal itu usai melepas 200 relawan pemelihara masjid DPP BKPRMI dan Remaja masjid Binaan BKPRMI.
Baca: Sembilan Pengedar Narkotika dan Obat Diciduk Polres Tanahlaut
"DPP BKPRMI intruksikan DPW dan DPD se-Indonesia untuk melakukan pembersihan 10.000 masjid dan musala se-Indonesia," kata Said di sela-sela pelepasan 200 relawan pemelihara masjid DPP BKPRMI di Masjid Istiqlal Jakarta, Rabu (9/5/2018).
Menurut Said, kegiatan membersihkan masjid sudah dilakukan sejak dua tahun lalu.
Selama dua tahun itu, kata Said, BKPRMI telah berhasil membersihkan 22.000 masjid dan musala di seluruh Indonesia.
Baca: Kadiv Humas Polri: Saat Ini Blok A,B, dan C Rutan Mako Brimob Sudah Dikuasai Para Napi
Said menuturkan saat ini pihaknya menargetkan membersihkan 10.000 masjid seluruh Indonesia.
"Kegiatan ini adalah partisipasi seluruh DPW dan DPD BKPRMI dan remaja masjid seluruh Indonesia, dan kegiatan ini sebagai ajang silaturahim bagi pengurus badan komunikasi pemuda remaja masjid seluruh Indonesia," tandasnya.
Kegiatan ini sepenuhnya di dukung ketua dewan pembina Oesman Sapta Odang dan ketua dewan penasehat Idrus Marham.