Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Baru Menang Kejuaraan di Solo, Putri Bungsu Pengebom Polrestabes Surabaya Dijadwalkan ke Malaysia

Putri bungsu pelaku teror bom di Polrestabes Surabaya, Senin (14/5/2018), memiliki prestasi dalam bidang olahraga bela diri.

Penulis: Eleonora Padmasta Ekaristi Wijana
Editor: Rosiana Nugrahaini
zoom-in Baru Menang Kejuaraan di Solo, Putri Bungsu Pengebom Polrestabes Surabaya Dijadwalkan ke Malaysia
Tribun-video.com
Putri Bungsu Pengebom Polrestabes Surabaya Dijadwalkan ke Malaysia 

TRIBUNNEWS.COM - AAP (7), putri bungsu pelaku teror bom di Polrestabes Surabaya, Senin (14/5/2018), memiliki prestasi dalam bidang olahraga bela diri.

Dilansir Tribun-Video.com dari Kompas.com, Selasa (15/5/2018), ia bahkan dijadwalkan ikut kejuaraan bela diri di Malaysia dalam waktu dekat.

Fakta bahwa Ais jago bela diri itu diungkapkan Nur, tetangga orangtuanya.

Nur mengatakan Ais baru saja menang kejuaraan Tapak Suci di Solo.

"Ais (Panggilan AAP) itu jago bela diri, kapan hari katanya habis menang kejuaraan Tapak Suci di Solo, dan dalam waktu dekat katanya akan ke Malaysia untuk kejuaraan," kata Nur.

Saat ini Ais telah menjalani operasi pengambilan serpihan ledakan di Rumah Sakit Bhayangkara Polda Jatim, yang dilakukan pada Senin malam.

Simak selengkapnya >>

Berita Rekomendasi
Sumber: Tribun Video
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas