Istri Berpulang Tak Lama Usai Menikah, Rasyid Rajasa Unggah Foto Dengan Caption Memilukan, 'My Love'
Pesan salam perpisahan diunggah oleh putra Hatta Radjasa, Rasyid Radjasa untuk Almarhumah istrinya, sedih
Editor: Bobby Wiratama
(TribunStyle.com/Tisa Ajeng Misudanar Azryatiti)
TRIBUNNEWS.COM - Pesan salam perpisahan diunggah oleh putra Hatta Rajasa, Rasyid Rajasa untuk Almarhumah istrinya, sedih!
Kabar duka datang dari keluarga besar Hatta Rajasa.
Sang menantu, Adara Taista, dikabarkan meninggal dunia di Tokyo, Jepang.
Kepergian Adara menyisakan kepedihan dan kehilangan yang tentunya dirasakan banyak orang.
Lima bulan menikah merupakan momen indah dan singkat yang dilewati pengantin baru ini.
Adara mendadak pergi menghadap sang Ilahi di bulan Ramadhan ini.
Sosoknya yang cerdas, dan penuh senyum membuat Rasyid tetap berusaha mengikhlaskan kepergian sang istri.
Dilansir Tribunstyle.com dari akun Instagram-nya, Rasyid terlihat berduka namun tetap berusaha tabah.
Dalam postingan Instagram Story, pria berusia 27 tahun itu menuliskan salam perpisahan untuk Almarhumah istrinya.
"To Allah we belong, to Allah we shall return. Pintu Jannah terbuka lebar dan para Malaikat-Nya menyambutmu my love @adarataista," tulis caption dalam unggahan tersebut.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.