Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Puncak Arus Mudik Diprediksikan Terjadi Besok dan Sabtu

Kementerian Perhubungan memprediksikan puncak arus mudik akan terjadi pada besok, Jumat (8/6/2018) dan pada Sabtu (9/8/2018).

Penulis: Apfia Tioconny Billy
Editor: Malvyandie Haryadi
zoom-in Puncak Arus Mudik Diprediksikan Terjadi Besok dan Sabtu
capture video
Ilustrasi 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Apfia Tioconny Billy

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA -- Kementerian Perhubungan memprediksikan puncak arus mudik akan terjadi pada besok, Jumat (8/6/2018) dan pada Sabtu (9/8/2018).

Menteri Perhubungan, Budi Karya Sumadi menjelaskan prediksi tersebut dikarenakan besok merupakan hari terakhir pegawai bekerja dan Senin (11/6/2018) sudah mulai memasuki cuti bersama.

Baca: Pertamax Akan Disubsidi, Respon Pertamina : Secara Kualitas Makin Bagus

Sehingga diperkirakan masyarakat akan langsung melakukan perjalanan besok malam.

"Puncak arus mudik diprediksikan menjadi 8  dan 9 Juni, mulai besok," ungkap Budi Karya, saat ditemui di Kementerian Perhubungan, Jakarta Pusat, Kamis (7/6/2018).

Budi menjelaskan awalnya puncak arus mudik diperkirakan akan terjadi pada H-3 lebaran atau 12 Juni 2018 mendatang.

Namun karena pemerintah menambah waktu cuti bersama yang sebelummya mulai tanggal 12 menjadi tanggal 11 maka puncak arus mudik pun bergeser.

Berita Rekomendasi

"Pertama kali merekomendasikan hari mudik tertinggi itu pada tanggal 12-13 Juni 2018, namun karena ada perubahan hari libur maka berubah puncak mudik menjadi 8 dan 9 Juni," kata Budi Karya.

Sementara itu arus balik diprediksikan akan terjadi pada pada H+3 dan H+4 Lebaran atau pada 19 Juni hingga 20 Juni 2018.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas