Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Polisi Tambah Pasukan di Sepanjang Tol Cipali

Royke melanjutkan total untuk di wilayah Jawa termasuk di bagian Selatan, jumlah pasukan yang dikerahkan yakni 4000 personel.

Penulis: Theresia Felisiani
Editor: Johnson Simanjuntak
zoom-in Polisi Tambah Pasukan di Sepanjang Tol Cipali
Theresia Felisiani/Tribunnews.com
Situasi di rest area Tol cipali, Selasa (19/6/2018) siang diberlakukan Contra Flow karena kepadatan di rest area. 

TRIBUNNEWS.COM, CIREBON - ‎Kepolisian mempertebal jumlah pasukan yang berjaga di sekitaran Tol Cipali menuju Jakarta di arus balik hari ini, ‎Selasa (19/6/2018).

"Persiapan untuk arus balik hari ini, ada tambahan pasukan dua kali lipat di tempat tertentu. Bisa dilihat banyak mobil patroli di bawah jembatan dan di bahu jalan," terang Kakorlantas Polri, Irjen Royke Lumowa di Tol Cipali, Jawa Barat.

Royke melanjutkan total untuk di wilayah Jawa termasuk di bagian Selatan, jumlah pasukan yang dikerahkan yakni 4000 personel. Sementara itu, khusus yang di Pantura, Cipali awalnya ada 700‎ sekarang jadi 1000 lebih personel.

Pantauan Tribunnews.com penjagaan oleh personel Polri memang terlihat hampir di sepanjang jalur tol Cipali. Mobil dan motor patroli terdapat hampir di setiap jembatan penyebrangan ‎orang dan rest area.

‎Sebelumnya Royke memperkirakan hingga malam nanti arus balik akan terus bertambah. Terbukti jelang sore ini, secara bertahap arah dari Jakarta menuju Cikampek sudah ditutup untuk dilaksanakan One Way dari Palimanan hingga ke Cawang.

BERITA REKOMENDASI
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas