Data Masuk 76,33%, Hitung Cepat SMRC Sebut Edy-Musa Unggul di Pilkada Sumut
Hal itu terlihat dari quick count yang diadakan pada Rabu (27/6/2018), pukul 15.25 WIB.
Penulis: Fitri Wulandari
Editor: Hasanudin Aco
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Hasil sementara quick count (hitung cepat) lembaga survei SMRC terkait Pilkada Sumatra Utara (Sumut) 2018 menempatkan pasangan calon (paslon) Edy Rahmayadi-Musa Rajekshah (Ijeck) unggul atas Djarot Saiful Hidayat-Sihar Sitorus.
Hal itu terlihat dari quick count yang diadakan pada Rabu (27/6/2018), pukul 15.25 WIB.
Pasangan nomor urut 1, Edy-Ijeck mendapatkan 69,25 persen.
Baca: Data Masuk 69,67 Persen, Survei LSI di Pilkada Sulsel Sebut Nurdin Abdullah-Andi Sulaiman Unggul
Sedangkan pasangan nomor urut 2, Djarot-Sihar mendapatkan 40,75 persen.
Data tersebut diperoleh berdasar dari 76,33 persen suara yang masuk ke SMRC.
Dalam hasil sementara quick count ini, Djarot-Sihar tampaknya masih terus mengejar keunggulan Edy-Ijeck.