Fadli Zon : Saya Pengagum Bung Hatta, Beliau Tak Pernah Mengumpat Apalagi Caci Maki
Fadli Zon mengaku mengagumi Bung Hatta, karena wakil presiden ke-1 itu tidak pernah mengumpat.
Editor: widi henaldi
TRIBUNNEWS.COM -- Wakil Ketua DPR RI Fadli Zon ikut mengomentari sosok Bung Hatta di akun Twitternya.
Fadli Zon mengaku dirinya sebagai pengagum sosok Bung Hatta.
Faldi Zon juga menjabarkan sosok Bung Hatta yang kerap dijadikan teladan oleh banyak orang.
Beberapa waktu lalu, nama Bung Hatta memang kembali ramai dibicarakan publik.
Hal itu berawal dari postingan video Jubir Prabowo, Faldo Malidini.
Di video itu, Koordinator Jubir Prabowo , Dahnil Anzar mengatakan kalau cawapresnya, Sandiaga Uno adalah sosok baru dari Bung Hatta.
Nah, pernyataan Dahnil Anzar itu ditanggapi oleh cucu Bung Hatta, Gustika Jusuf Hatta.
Ia tak terima kalau sang kakek disamakan dengan Sandiaga Uno.
Menurutnya, sang kakek adalah sosok yang selalu memperbaharui pengetahuannya setiap hari.
Berbeda dengan Sandiaga Uno, kata dia, yang cenderung 'asbun' alias asal bunyi.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.