Ratusan KPP Pratama Kudus Doakan Rekan Sejawat yang Jadi Korban Jatuhnya pesawat Lion Air JT 610
Ratusan pegawai Kementerian Keuangan(Kemenkeu) di Kabupaten Kudus menggelar doa bersama di halaman Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama Kudus, Selasa
TRIBUNNEWS.COM, KUDUS - Ratusan pegawai Kementerian Keuangan (Kemenkeu) di Kabupaten Kudus menggelar doa bersama di halaman Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama Kudus, Selasa (30/10/2018).
Mereka mendoakan karyawan Kemenkeu yang menjadi korban jatuhnya pesawat Lion Air JT 610 di hari Senin, (29/10/2018).
Pesawat itu jatuh di perairan Tanjung Karawang saat perjalanan dari Jakarta-Pangkalpinang.
Baca: Taufik Kurniawan Ditangkap KPK, Romi: Berarti Sudah Dua Pimpinan DPR Ditangkap KPK
Sebelumnya ratusan pegawai Kemenkeu yang terdiri dari KPP Pratama, Kantor Pengawasan Pelayanan Bea Cukai, dan Kantor Pelayanan Perbendaharaan Negara menggelar upacara peringatan hari uang ke-72. Mereka mengenakan baju putih lengkap dengan pita hitam di lengan kiri.
Dipasangnya pita tersebut merupakan bentuk belasungkawa. Baju putih dan pita akan dikenakan selama seminggu ke depan.
Kepala KPP Pratama Kudus Bernadette Ning Dijah Prananingrum mengatakan, agenda upacara sedianya hanya peringatan hari uang. Namun adanya kabar kecelakaan Lion Air, akhirnya dalam peringatan tersebut sekaligus digelar doa bersama untuk rekan mereka yang menjadi penumpang pesawat nahas.
Dari seluruh penumpang, 21 di antaranya merupakan pegawai Kemenkeu. Dari Direktorat Jenderal Pajak terdapat 12 orang, Dorektorat Jenderal Perbendaharaan terdapat 6 orang, dan Direktorat Jenderal Kekayaan Negara terdapat 3 orang.
Baca: Deretan Fakta Mantan Pramugari, Laura Lazarus yang Sempat Alami Dua Kali Kecelakaan Pesawat Lion Air
"Kami dapat berita duka pesawat Lion Air JT610. Ada beberapa rekan kami dari Kementerian Keuangan ada 21," kata Bernadette.
"Rekan kami yang bertugas di lain pulau, setiap minggunya mereka pulang untuk menengok keluarga," lanjut Bernadette.
Dalam kesempatan yang sama, selain pegawai Kemenkeu, ada juga pegawai bank yang ikut dalam upacara serta doa bersama. Di antaranya dari BRI, BNI, dan Mandiri.
Dalam menjalankan doa, para pegawai melingkar di halaman KPP Pratama Kudus. Mereka tertunduk, ada juga yang menengadahkan tangan saat doa dipanjatkan atas kawan mereka yang menjadi korban. Beberapa poster berwana hitam bertuliskan, "Duka kami." dibawa saat doa bersama. (*)